Gubernur HBA Apresiasi Kinerja Dinas PU Provinsi Jambi

Senin, 09 Februari 2015 - 11:40:45


Gubernur HBA meresmikan Gedung Workshop UPTD Jasa Konstruksi Dinas PU Provinsi Jambi
Gubernur HBA meresmikan Gedung Workshop UPTD Jasa Konstruksi Dinas PU Provinsi Jambi /

RADARJAMBI.CO.ID, KOTA JAMBI,- Gubernur Jambi, H Hasan Basri Agus (HBA) menegaskan bahwa Dinas Pekerjaan Umum (PU) Provinsi Jambi merupakan instansi strategis yang tugas dan fungsinya memaksimalkan pembangunan insfrastruktur, khususnya pembangunan infrastruktur jalan dan pengairan.

Oleh karena itu, Gubernur HBA menilai, keberadaan Gedung Workshop UPTD Jasa Konstruksi Dinas PU Provinsi Jambi, yang baru saja diresmikannya akhir pekan lalu itu sangat penting. Menurutnya, pembangunan infrastruktur akan sukses, apabila didukung oleh tenaga profesional yang terlatih dan berkompensi.

"Konstruksi bangunan dan jalan itu harus benar-benar matang dan tepat, agar hasilnya juga maksimal, dan itu semua tentu hanya dapat dilakukan jika didukung oleh tenaga ahli yang profesional. Dan saya melihat, langkah membangun Gedung Workshop UPTD Jasa Konstruksi ini sangat tepat untuk mewujudkan itu semua," ujar Gubernur HBA.

Pada kesempatan itu, Gubernur HBA juga mengharapkan keberadaan Gedung Workshop UPTD Jasa Konstruksi ini mampu menunjang pembangunan infrastruktur yang berkualitas di Provinsi Jambi.

"Dengan adanya gedung Workshop jasa konstruksi ini, kita harapkan bisa menunjang pembangunan yang berkualitas, dengan terwujudnya bangunan yang fungsional, handal, serta menjamin keselamatan, kesehatan, kenyamanan dan kemudahan bagi pengguna. Tidak hanya itu, pembangunan itu juga kita harapkan selaras dengan pembangunan lingkungan yang berkelanjutan," ungkap Gubernur.

HBA juga menginginkan, dengan alokasi anggaran yang dilebihkan dari instansi lainnya, Dinas PU dapat memaksimalkan pelayanan kepada masyarakat.

Gubernur HBA juga menjelaskan, pertumbuhan ekonomi Provinsi Jambi dalam kurun waktu 4 tahun terakhir ini selalu berada diatas angka 7 persen, dan pada tahun 2014 yang baru ini menurut laporan BPS pusat, Pertumbuhan ekonomi Provinsi Jambi mencapai 7,93 persen. Itu semua katanya, juga tidak lepas dari peran Dinas PU Provinsi Jambi, yang telah bersusah payah memaksimalkan segenap sumber daya yang ada.

"Pertumbuhan ekonomi ini merupakan yang tertinggi di Sumatera dan nomor 2 se-Indonesia, itu belum selesai pelabuhan ujung jabung. Seandainya pelabuhan Ujung Jabung selesai, mungkin bisa dua kali lipat pertumbuhan ekonomi kita," jelas Gubernur.

Tidak hanya itu, saat ini juga, Indek kebahagian masyarakat Provinsi Jambi mendapat urutan nomor 2 se-Sumatera.  

"Kebahagian ini meliputi, keamanan, kenyamanan, sosial yang tinggi, pendapatan ekonomi, kesehatan masyarakat serta pendidikan. Itu semua tidak lepas dari sumbangsih pembangunan yang kita lakukan. Saya berharap, dengan prestasi ini, tidak membuat kita lengah. Teruslah berkarya dan bekerja sama untuk mewujudkan Jambi Emas 2015," harap Gubernur HBA.(flh)