Untuk Tingkatkan Kesejahteraan Nelayan Tanjabtim, HBA Berikan Dua Kapal Inkamina

Selasa, 24 Maret 2015 - 14:03:02


H Hasan Basri Agus (HBA), memberikan bantuan dua unit kapal inkamina kepada masyarakat Desa Lambur Luar.
H Hasan Basri Agus (HBA), memberikan bantuan dua unit kapal inkamina kepada masyarakat Desa Lambur Luar. /

RADARJAMBI.CO.ID, KOTA JAMBI -Guna meningkatkan kesejahteraan nelayan, Gubernur Jambi, H Hasan Basri Agus (HBA), memberikan bantuan dua unit kapal inkamina kepada masyarakat Desa Lambur Luar. 

Pemberian bantuan dua unit kapal inkamina itu dilakukan, saat silaturrahmi dan syukuran masyarakat Desa Lambur Luar bersama Gubernur HBA, beberapa waktu lalu.

Dalam sambutan dan arahannya, Gubernur HBA mengatakan, bahwa pemberian bantuan 2 unit kapal inkamina itu ditujukan untuk meningkatkan kesejahteraan nelayan di desa tersebut.

Selama ini, kata HBA, para nelayan menangkap ikan dengan menggunakan kapal nelayan yang kecil, sehingga jalur untuk menangkap ikan itu sangat terbatas. Tidak hanya itu, ikan yang ditangkap juga hanya ikan-ikan kecil, sehingga hasilnya sedikit.

Dengan adanya kapal inkamina itu, kata HBA, jalur tangkapan nelayan menjadi lebih luas. Bahkan, kata HBA, bisa sampai ke Laut Cina Selatan.

Ikan yang ditangkap juga ikan besar, dengan demikian kata HBA, hasil tangkapan nelayan menjadi lebih banyak serta berdampak pada peningkatan kesejahteraan nelayan.

Terkait harapan warga, agar gubernur membangun jalan ke Desa Lambur Luar, gubernur menjelaskan, bahwa tugas utamanya adalah untuk memperbaiki jalan-jalan yang statusnya jalan provinsi.

"Untuk jalan, kita prioritaskan dulu jalan-jalan provinsi, sebab akses ini penting bagi perekonomian kita. Bayangkan, pada awal saya menjabat dulu, jalan kita yang baik hanya 31 persen. Alhamdulillah sekarang sudah 76 persen jalan provinsi dengan kondisi bagus. Jika jalan-jalan provinsi ini sudah bagus semua, tentu kita akan pikirkan bagaimana nanti, akses-akses jalan kabupaten juga bagus. Namun saya tekankan, tidak bisa kita sekaligus langsung sulap semua jalan menjadi bagus, tentu harus bertahap. Apalagi kita sama-sama mengetahui, dana kita cukup terbatas," ungkap HBA.

Mengenai jembatan-jembatan di Desa Lambur Luar, HBA mengatakan, akan mengupayakan pembangunannya.

"Sebagai pemimpin, saya harus adil. Mulai dari Ujung Jabung sampai Telun Berasap kita pikirkan semua pembangunannya," ujar HBA.

"Tidak akan mungkin Jambi ini akan lebih maju tanpa Pelabuhan Ujung Jabung. Ini semua kita lakukan, agar Jambi bisa menjadi provinsi yang maju, sama dengan provinsi yang sudah jauh lebih dulu maju," kata HBA.(flh)