Gubernur Fachrori Serahkan Langsung Bantuan IJPJ Kepada Korban Kebakaran di Pangkal Duri

Kamis, 23 Mei 2019 - 16:09:54


Gubernur Jambi Fachrori Umar  menyerahkan langsung bantuan dari IJPJ ke korban kebakaran di Desa Pangkal Duri, Kecamatan Mendahara, Tanjung Jabung Timur.
Gubernur Jambi Fachrori Umar menyerahkan langsung bantuan dari IJPJ ke korban kebakaran di Desa Pangkal Duri, Kecamatan Mendahara, Tanjung Jabung Timur. /

RADARJAMBI.CO.ID-Pemerintah Provinsi Jambi mengucapkan rasa terima kasih mendalam kepada Ikatan Jurnalis Provinsi Jambi (IJPJ) telah ikut serta membantu korban kebakaran di Desa Pangkal Duri, Kecamatan Mendahara, Tanjung Jabung Timur. Kebakaran tersebut menghanguskan sekitar 62 rumah milik warga.

Kepala Biro Humas dan Protokol Setda Provinsi Jambi, Johansyah mengatakan, bantuan yang di sumbangkan wartawan IJPJ telah di serahkan langsung oleh Gubernur Jambi, Fachrori Umar kepada Kepala Desa Pangkal Duri.

"Terima kasih kawan-kawan IJPJ telah berpartisipasi dan ikut serta membantu untuk meringankan beban para korban kebakaran. Semoga bantuan yang di berikan menjadi amal yang baik," kata Gubernur Fachrori Umar melalui Karo Humas, Kamis (23/5/2019).

Johansyah mengharapkan peran dan kerjasama IJPJ dan Pemerintah Provinsi Jambi terus terjalin dengan erat dan baik. Baik dari sektor publikasi, pembangunan, sosial dan lain sebagainya.

"Kita harapkan hubungan antara Pemerintah Provinsi Jambi dan IJPJ terus terjalin dengan baik kedepanya," ujarnya.

Sementara itu, Ketua IJPJ, Abdul Manan juga mengucapkan terima kasih pada Pemerintah Provinsi Jambi yang telah menyalurkan bantuan dari IJPJ kepada korban kebakaran melalui Kades Pangkal Duri.

"Terima kasih kawan-kawan IJPJ yang telah berpartisipasi dalam pengalengan donasi kemarin," ucap Manan.

Sumber : IJPJ