HBA Berharap Lulusan Ponpes Banyak Berguna Bagi Masyarakat

Senin, 23 Februari 2015 - 12:47:34


HBA dalam menyampaikan sambutan terhadap para santri.
HBA dalam menyampaikan sambutan terhadap para santri. /

RADARJAMBI.CO.ID, BATANGHARI,- Gubernur Jambi, H Hasan Basri Agus (HBA), mengharapkan pendidikan Pondok Pesantren (Ponpes) bukan saja untuk ilmu pribadi, hendaknya bisa bermanfaat untuk orang banyak serta bisa menjadi pemimpin, dimasa mendatang.

HBA menyampaikan, pendidikan di Pondok Pesantren bukan hanya pintar mengaji saja, tapi lebih dari itu. "Orang yang menguasai ilmu pengetahuan baik ilmu agama juga ilmu umum lainnya hendaknya bisa bermanfaat bagi masyarakat lainnya," jelas HBA.

Dikatakan HBA, agar anak Pondok Pesantren yang ada di Provinsi Jambi untuk selalu belajar Kitab kuning serta pelajaran ilmu umum lainnya.  

"Kedepan Pondok Pesantren hendaknya mengajarkan semua kitab kuning dan ilmu umum yang  juga dipelajari oleh sekolah umum lainnya," kata HBA.

Selain itu, saat kunjungan HBA ke Ponpes Darul Aufa Batanghari, dirinya bangga, santri diajari cara bercocok tanam.

"Saya bangga dengan sistim pengajaran disini, santri telah diajari cara bercocok tanam, apabila tamat dari sini bisa diterima ditengah masyrakat," aku HBA.

Usai acara inti Gubernur HBA Menanda tanganan Prasasti yang bertanda Masjid Al-Aufa resmi pemakaiannya, yang didampingi oleh Sekda Batanghari Ali Redo.

Pada kesempatan ini, Gubernur HBA juga memberikan bantuan untuk  Masjid Al-Aufa Sungai Buluh yang diterima langsung Pimpinan Ponpes Saifuddin.

Pada kesempatan yang sama, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Batanghari, H Ali Redo menyampaikan, pondok pesantren ini memang sudah lama berdiri hendaknya dapat membantu pemerintah daerah dalam pendidikan agama serta juga turut membantu program pemerintah dalam mengatasi maslah pendidikan yang telah dirancang.

Dikatakan Sekda, dengan kehadiran Gubernur di Ponpes ini merupakan bentuk kecintaan dan perhatian yang serius terhadap pendidikan diKabupaten Batanghari ini.

Selain itu Pimpinan Pondok Pesantren Darul Aufa, Saifuddin Menyampaikan, kehadiran Gubernur merupakan kehormatan besar bagi seluruh keluarga besar Ponpes Darul Aufa dan baru pertama kali dihadiri oleh Gubernur Jambi semenjak berdiri ponpes ini.

Ponpes Darul Aufa Berdiri pada tahun 1998 dengan tenaga pengajar 16 orang, serta mempunyai murid berjumlah 251 siswa, ponpes ini mempunyai lahan 30 hektar yang ditanam sawit, karet serta tanaman lainnya. (flh)