PDIP Gelar Pemilihan Ketua DPC
RADARJAMBI.CO.ID, KOTA JAMBI, - Hari ini (23/2) Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDIP Provinsi Jambi, menggelar pemilihan Ketua DPC 11 kabupaten/kota. Hal ini dipastikan sekretaris DPD PDIP Provinsi Jambi, Edi Purwanto saat dihubungi kemarin.
Dikatakan Edi, sebelum pelaksanaan pemilihan ketua DPD, pihaknya akan melakukan pemilihan ketua DPC. Katanya pemilihan ketua DPC akan diikuti seluruh DPC se Provinsi Jambi.
"Jadi pemilihan Ketua DPC akan serentak besok, (hari ini,red)," ujar Edi.
Kata Edi, pemilihan Ketua DPC 11 Kabupaten dan Kota akan dilaksanakan di Asrama Haji Kota Jambi. Katanya dalam acara itu akan dihadiri Ketua DPP PDIP dan pengurus PDIP lainnya.
Selain itu, pengurus DPP PDIP akan membawa tiga nama berdasarkan putusan DPP untuk 11 kabupaten dan kota. Dari tiga nama itulah akan dikerucutkan.
Menurut Edi, tiga nama itu akan melakukan musyawarah mufakat untuk memilih calon ketua. Namun jika tidak menemukan ketua maka akan diserahkan ke DPP.
"Jika tidak ditemukan meski sudah musyawarah mufakat, maka akan dilakukan intervensi dari DPP, DPP akan menujuk calon terpilih," jelasnya.
Namun yang jelas, menurut Edi, dalam pemilihan tersebut tidak akan ada voting, karena voting tidak ada dalam aturan pemilihan ketua.
Berdasarkan Undang-Undang Nomor 1 tahun 2015, Pemilu kepala daerah akan dilaksanakan secara serentak.
Di Provinsi Jambi akan dilaksanakan di lima kabupaten dan kota termasuk Provinsi Jambi.
Lima kabupaten dan kota tersebut yakni, Sungaipenuh, Tanjung Jabung Barat, Tanjung Jabung Timur, Bungo dan Batanghari serta Gubernur Provinsi.
Tak mau kalah, DPD PDIP juga bakal ikut bersaing merebut kepala daerah di lima kabupaten dan kota tersebut.
Sekretaris DPD PDIP Provinsi Jambi Edi Purwanto mengatakan lima kabupaten/kota tersebut menjadi prioritas dalam Pilkada nanti.
"Lima kabupaten dan kota akan kita prioritas untuk menjadi fokus di tahun ini," ujar Edi.
Menurut Edi, dalam Pilkada kabupaten/kota tersebut pihaknya akan mengusung kader murni untuk dimajukan. Tak tanggung-tanggung pihaknya akan memasang ketua DPC dalam pemilihan tersebut.
"Nanti akan kita bicarakan pada Ketua DPC apakah siap maju atau tidak," katanya.
Edi mengatakan, beberapa daerah yang akan dibidik dalam Pilkada tersebut yakni, Tanjung Jabung Barat dan Batanghari.
"Di Tanjung Jabung Barat misalnya kita punya Syafrial," jelasnya. (zou)
Anggota Dewan Muarojambi Junaidi Hadiri Pembukaan MTQ XXVII Kumpeh Ulu