RADARJAMBI.CO.ID, KOTA JAMBI,- Gubernur Jambi, H Hasan Basri Agus (HBA) meminta Ikatan Nasional Konsultan Indonesia (Inkindo) Jambi terus menciptakan ide yang berkualitas dan berguna bagi masyarakat. Hal tersebut disampaikannya saat melakukan pertemuan bersama anggota Inkindo Jambi, akhir pekan lalu.
Dirinya meminta Inkindo terus berkreasi dengan menciptakan ide yang belum dibuat oleh daerah lain tanpa melupakan kualitas.
“Saya harap Inkindo membuat semacam Masterplan dan menciptakan ide yang tidak asal jadi. Dan yang terpenting bangunan diusulkan tersebut dapat bermanfaat bagi orang banyak," kata HBA.
Diterangkan HBA, saat ini Provinsi Jambi sedang giat-giatnya melakukan pembangunan dalam berbagai sektor, termasuk didalamnya pembangunan infrastruktur. Seperti Bandara Sultan Thaha, Pelabuhan Samudera Ujung Jabung, rencana pembangunan Jambi Business Center, pengembangan Pasar Tradisional Angso Duo, yang mana kesemuanya itu membutuhkan jasa konsultan.
Oleh karena itulah, HBA menghimbau dan memotivasi Inkindo, khususnya Inkindo Provinsi Jambi untuk meningkatkan kompetensinya.
“Saat ini trend pembangunan di Jambi terus meningkat dari tahun ke tahun. Jambi terus didatangi migrasi penduduk dari daerah lain, ini berarti Jambi memiliki potensi dan pertumbuhan ekonomi yang cukup baik, Sumber Daya Manusia kita juga semakin meningkat, pendidikan dan kesehatan juga meningkat. APBD juga tiap tahun meningkat. Dengan status peningkatan sumber daya pembangunan di segala bidang ini, tentu peran Inkindo sebagai konsultan ditantang untuk menghasilkan yang ide terbaik, cepat dan tepat,†katanya.
Apalagi, kata HBA, Indonesia di bawah kepemimpinan Presiden Joko Widodo saat ini memiliki slogan bekerja bekerja dan bekerja, untuk itu, daerah harus mempersiapkan rencana kerja yang sudah matang, sehingga bisa diajukan ke pusat.
“Presiden inginnya semua cepat, namun tepat dan berkualitas, beberapa menteri yang datang ke Provinsi Jambi saya lihat mereka semuanya terbuka dan bekerja secara profesional, dan mereka katakan kalau daerah dapat mempersiapkan rencana pengembangan daerahnya dengan baik maka dana dari pusat akan diprioritaskan,†ucapnya. (flh)
Pj Wali Kota Jambi Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Dan Lepas Tim Gabungan Penertiban APK Pilkada