RADARJAMBI.CO.ID, JAMBI- Dalam rangka memeriahkan perayaan HUT Kota Jambi ke 615 dan HUT Pemkot Jambi ke 70, digelar lomba perahu tradisional yang dilaksanakan pada Minggu (22/5) berlangsung meriah.
Walikota Jambi, H Syarif Fasha, mendapat kehormatan untuk membuka kejuaraan lomba perahu tersebut dengan disaksikan oleh Kapolda Jambi, Kasrem, Walikota Tanjung Balai, Sekda Kota Jambi, Ketua TP PKK Kota Jambi, dan unsur Forkompinda Kota Jambi. Walikota secara resmi melepas tembakan ke udara sebagai tanda dimulainya pertandingan.
Fasha mengatakan bahwa tujuan diadakan lomba perahu ini adalah untuk memeriahkan HUT Kota Jambi ke 615 dan HUT Pemkot Jambi ke 70. Selain itu, ini juga merupakan sarana hiburan bagi masyarakat Kota Jambi dan sekitarnya.
“Ke depan akan kita buat even serupa yang lebih besar dan setingkat nasional,†katanya.(advertorial)
Kategori Lomba Perahu Tradisional
Juara I Team Dayung Raden Tapa Podsi Kota Jambi
Juara II Team Dayung PT Era Guna Bumi Nusa
Juara III Team Kabupaten Muarojambi
Juara IVÂ Team Kabupaten Merangin
Kategori Lomba Perahu Angso
Juara I Team Dayung Provinsi Sumatera Barat
Juara II Team Dayung Kabupaten Sarolangun
Juara III Team Dayung Provinsi Pekan Baru
Juara IV Team Provinsi Jawa Timur
Walikota Jambi Serahkan Kartu Asuransi untuk Ketua RT se Kota Jambi
Siswi SMA 2 Tebo Bicara Tentang Krisis Iklim Di KTT Iklim PBB