RADAR JAMBI.CO.ID. Jambi- Senin sore (17/7/2017) Bakal Calon Walikota Jambi secara resmi mengembalikan formulir di Kantor DPC Hanura Kota Jambi.
Dari pantauan, kedatangan dr. Maulana diantar langsung sejumlah tim relawan dan simpatisan yang disambut langsung Ketua DPC Hanura Kota Jambi Sertiansyah, Sekretaris DPW Hanura Provinsi Jambi Budimansyah.
Dalam kesempatan ini, dr. Maulana menyampaikan jika keikutsertaannya di Pilwako karena ingin mewakafkan sisa hidupnya untuk kota Jambi. "Nomor satu atau dua saya serahkan sepenuhnya di Hanura,"katanya.
Menurut Maulana, nomor satu atau nomor dua baginya bukan masalah. "Apapun jabatan saya, hanya titipan, yang paling penting saya ingin berbuat bagi Kota Jambi kedepanya,"kata Maulana.
"Saya dan partai Hanura sudah punya ikatan emosional yang baik,"tambahnya.
Ia juga menegaskan, akan patuh terhadap makanisme yang telah ditentukan partai Hanura tersebut.
"Saya juga siap menjalankan bagaimana makanisme yang ditetapkan pertai Hanura Tersebut,"tukasnya.
Repoter : Endang
Editor : Gustav
Edi: Mari Kita Pertahankan Pancasila Sebagai Ideologi Bangsa
DKPP: Penyelenggara Pemilu yang Pernah Langgar Asas Kemandirian Tak Boleh Lolos
Bahas Laju Pertumbuhan Ekonomi Kota Jambi, Pemkot Gelar Rakor Perekonomian dan FGD