Diantar Ratusan Pendukung, Abdullah Sani Kembalikan Formulir ke PKPI

Senin, 31 Juli 2017 - 21:20:00


Abdullah Sani kembalikan formulir ke DPK PKPI Kota Jambi, Senin (31/7)
Abdullah Sani kembalikan formulir ke DPK PKPI Kota Jambi, Senin (31/7) /

RADARJAMBI.CO.ID, JAMBI-Kandidat Calon Walikota Jambi Abdullah Sani tampak tak main-main menghadapi perebutan BH 1 AZ tahun depan. Wakil Walikota Jambi aktif ini seakan memberi sinyal ke petahana jika dirinya siap menjadi penantang mantan bos nya. Saat tiba di kantor DPK PKPI Kota Jambi, Senin (31/7) Abdullah Sani diantar ratusan pendukung dan kader PDIP untuk mengembalikan formulir pendaftaran Cakada.

Usai mengembalikan formulir, Abdullah Sani yang akrab disapa Pak Do ini berharap dengan dikembalikannya formulir, dirinya tidak akan mengecewakan masyarakat Kota Jambi. Selain itu Pak Do juga menegaskan bahwa majunya dirinya bukan lagi isapan jempol belaka.

"Saya tidak setengah hati. Saya juga tidak akan mengecewakan partai yang mendukung saya. PKPI saya harap bisa ikhlas menerima," harap Pak Do.

Terpisah, melalui Ketua DPK PKPI Kota Jambi Paris Siregar mengatakan, dengan dikembalikannya fomulir PKPI Kota Jambi akan tetap melalui mekanisme yang berlaku di internal partai. Sebagai mana diketahui, selain Abdullah Sani. Sy Fasha sebagai kandidat calon Walikota dan Maulana sebagai kandidat calon Wakil Walikota juga telah mengembalikan formulir ke DPK PKPI Kota Jambi.

"Dua calon walikota dan satu calon wakil walikota sudah menyerahkan formulir. Kita akan lanjutkan ke tingkat DPP, setelah itu ke pusat," kata Paris, yang juga merupakan anggota DPRD Kota Jambi ini.

Ditanya soal dukungan ke Abdullah Sani, Paris menegaskan, pihaknya tetap akan melihat survei tertinggi nantinya. Selain survei eksternal, pihaknya juga akan melakukan survei secara internal. Tetapi, dirinya mengaku, elektabilitas Abdullah Sani dengan masyarakat Kota Jambi saat ini sangat bagus dan dikenal oleh semua lapisan masyarakat.

"Kita lihat hasil survei nanti. Survei bisa saja berubah. Pastinya mekanisme tetap kita jalankan," ujar Paris.

Kapan dikeluarkannya hasil dukungan PKPI Kota Jambi? dirinya mengatakan bahwa akhir Agustus nama dukungan partai sudah terlihat. "Secepatnya akan kita proses. Minggu ini kita kirim ke DPP. Akhir bulan ini (Agustus, red) sudah kita miliki nama dukungan," ungkap Paris.

Reporter: Hilman Yusra
Editor: Gustavo