Laksanakan Reses, Nyimas Mazniati Serap Aspirasi Warga

Rabu, 06 Desember 2017 - 20:54:43


Anggota DPRD Kota Jambi, Nyimas Mazniaty saat berbincang dengan warga. Dalam rangka reses dewan 2017
Anggota DPRD Kota Jambi, Nyimas Mazniaty saat berbincang dengan warga. Dalam rangka reses dewan 2017 /

RADARJAMBI.CO.ID, KOTA JAMBI-Sebanyak 200an lebih warga perwakilan Kecamatan Jelutung-Pasar memadati Kantor Lurah Orang Kayo Hitam (OKH) untuk menghadiri reses anggota DPRD Kota Jambi daerah pilih (dapil) Jelutung-Pasar dari Partai Hanura, Nyimas Mazniati. Dalam resesnya, banyak aspirasi warga yang akan dirinya bawa ke Parlemen, salah satunya perbaikan drainase.

Mengingat di Kelurahan OKH, khususnya Kecamatan Pasar masih saja terjadi banjir jika hujan dalam intensitas tinggi. Seperti yang dikatakan Ketua LPM OKH, Helmi Alus bahwa di kawasan tersebut seperti aliran sungai Maram jika tidak cepat diatasi, warga sangat khawatir meluapnya sungai tersebut.

Senada juga dikatakan Toko Masyarakat Pasar, Ahmad Bastari Karim. Dirinya mengatakan, drainase merupakan fokus penting yang harus diperbaiki. Tetapi bicara soal infrastuktur seperti jalan, dirinya mengaku sudah terlihat perubahan yang positif. Begitu juga pembangunan infrastruktur lainnya.

"Perubahan kondisi jembatan, yang sebelumnya kayu. Tapi berkat adanya anggota dewan Dapil Jelutung-Pasar, alhamdulillah sudah menjadi beton. Seperti jambatan di Lorong Yusren RT 5. Begitu juga jembatan di RT 4," akuinya.

Kunjungan reses Nyimas Mazniati yang bertempat di Kantor Kelurahan OKH juga disambut baik Plh Lurah OKH, Herlanto. Dirinya mengucapkan terima kasih dengan kunjungan anggota DPRD Kota Jambi. Beberapa aspirasi warga, dirinya berharap bisa terpenuhi.

"Apa yang diusulkan oleh warga, semoga bisa terwujud. Kelurahan juga merupakan perpanjangan tangan dari warga. Warga sangat berterima kasih kedatangan reses ini," kata Herlanto.

Menyambut aspirasi warga, Nyimas Mazniati pastinya akan meneruskannya ke Parlemen. Sebagai wakil rakyat dirinya tidak hanya fokus di OKH saja namun Kecamatan Jelutung-Pasar yang merupakan dapilnya, akan terus berupaya untuk menggiring aspirasi yang didapatkan selama reses berlangsung.

"Baik itu drainase, jalan, lampu jalan, dan parkir di kawasan pasar. Itu kita serap semua, dan saya akan berusaha untuk menggiring di Parlemen agar aspirasi warga bisa terwujud. Sebagai wakil rakyat, saya terus berupaya mewujudkannya," kata Politisi Perempuan ini.

 

Reporter: Hilman Yusra