Radarjambi.co.id - SURABAYA - Djadjang Nurdjaman resmi membubuhkan kontrak barunya bersama Persebaya Surabaya, Jumat (7/12) lalu. Kontrak baru itu berdurasi satu musim.
Nah, karena sudah teken kontrak baru, Djanur akan memboyong keluarganya ke Surabaya. Selama ini, keluarganya masih menetap di Bandung. Sehingga dia sering bolak-balik Surabaya-Bandung untuk menemui keluarganya.
"Rencananya seperti itu (pindah ke Surabaya). Ke depan begitu, agar saya bisa lebih tenang," kata Djanur.
Manajemen rupanya sangat puas dengan kinerja Djanur. Sebab, sebelum kedatangan Djanur, Persebaya sempat berada di peringkat ke-13 dan hanya berjarak empat poin dari zona merah.
Namun, menjelang akhir kompetisi, Persebaya berhasil dia katrol menembus posisi enam besar.
Lalu, apa yang membuat Djanur tak ragu untuk meneken kontrak baru? "Saya senang di sini (Persebaya). Saya juga sudah mulai bisa membaur dengan pemain," kata pelatih asli Majalengka itu.
"Manajemen juga sangat bagus dan saya nilai (klub) cukup sehat. Semuanya seperti yang saya inginkan," tambah Djanur.
Satu lagi alasan yang membuat dia bertahan di Surabaya. Yakni, suporter Persebaya yang militan. ''Bonek sangat luar biasa," tegas dia.
Sumber : Jpnn
Jakmania Diminta Tak Pesta Berlebihan Jika Persija Juara Liga 1
Pj Wali Kota Jambi Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Dan Lepas Tim Gabungan Penertiban APK Pilkada