Radarjambi.co.id - BANGKO - Bahagiakanlah dan muliakanlah para orang tua, sehingga hatinya akan selalu senang. Dimana menghormati dan menghargai para orang tua tersebut, merupakan tanggung jawab bersama.
Hal tersebut ditegaskan Wabup Merangin H Mashuri pada rapat persiapan peringatan Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) di ruang rapat kerja Bupati Merangin kemarin (23/1).
Pada acara yang dihadiri Ketua MUI Kabupaten Merangin KH Abd Satar Saleh, tokoh masyarakat dan para pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di jajaran Pemkab Merangin itu, menghasilkan sejumlah rumusan.
‘’Peringatan HLUN itu rencananya akan kita gelar pada pertengahan Februari ini. Ada tiga pilihan lokasi acara, di Aula Utama Kantor Bupati Merangin, di Taman Bunga Merangin Garden atau di Taman Batu Sungkai Merangin,’’ujar Wabup.
Berbagai acara akan dilakukan, diantaranya senam lansia, tari lansia, pelayanan kesehatan dan beberapa acara menghibur lainnya. Pada hari itu wabup minta seluruh lansia Merangin harus dibahagiakan.
Untuk itu wabup minta kepada seluruh peserta rapat, dapat mempersiapkan segala sesuatunya dengan baik, sehingga kegiatan itu bisa berjalan lancar dan sukses. Guna suksesnya acara, perlu dukungan seluruh kepala OPD Merangin.
Reporter : Kasriadi
Editor : Ansori
Pembangunan Rusunawa di Ponpes Al-Baqiyatus Sholihat Molor, Rekanan Dituding Tidak Profesional, TP4D
Perkara Pemilu Dipo Ilham Naik ke Penyidikan Diduga Kampanye Ikut Sertakan Perangkat Desa
Warga Desa Sungai Penoban Dambakan Aliran Listrik, Puluhan Tahun Belum Tersentuh Aliran Listrik PLN
Tingkatkan Perlindungan Konsumen, Satgas PASTI Lakukan Soft Launching Indonesia Anti-Scam Centre