Perbaikan Jalan Kota Sudah Maksimal PU Klaim 90 Persen Sudah Bagus

Rabu, 10 April 2019 - 20:30:22


Jalan Lingkungan di Kota Jambi
Jalan Lingkungan di Kota Jambi /

 

Radarjambi.co.id - KOTA JAMBI - Kondisi jalan kota di Kota Jambi, Dinas PUPR Kota Jambi sudah dalam kondisi baik dan mulus di atas 90 persen.

Sebab, Pemkot Jambi setiap tahunnya selalu menganggarkan untuk pembangunan jalan, dan perbaikan jalan di beberapa titik di Kota Jambi.

Disampaikan oleh Agustyawan, Kabid Bina Marga Dinas PUPR Kota Jambi, tahun ini, Pemkot Jambi berencana akan membangun kembali jalan. Baik jalan lingkungan, jalan status Kota maupun jembatan. Sumber dana berasal dari DAK maupun APBD Kota Jambi.

“Tahun ini kita akan membangun jalan dan jembatan. Juga perbaikan beberapa titik jalan rusak,” ucapnya. 

Agus menjelaskan untuk tahun ini, Pemkot Jambi akan membangun sebanyak 251 ruas jalan lingkungan sepanjang 46 KM. Juga ditambah empat jembatan.

“Itu baik di aspal maupun dibeton,” jelasnya.

Sedangkan untuk kalan status kota akan dibangun di 12 ruas jalan. Untuk sumber DAK akan dibangun di lima ruas jalan, dan selebihnya anggaran dari APBD Kota Jambi.

“Untuk anggarannya, dari APBD hampir Rp 95 miliar. Ini untuk membangun jalan dan empat jembatan. Sedangkan dari DAK sebesar Rp 16 miliar untuk lima ruas jalan,” ucapnya.

Agus juga menjelaskan untuk jalan status lingkungan, pihaknya tidak memiliki data yang pasti, berapa persen yang sudah dalam kondisi baik maupun buruk. Sebab menurutnya status jalan lingkungan tersebut selalu mengalami peningkatan setiap tahunnya.

“Jalan lingkungan datanya belum terekam dengan baik. Ini karena jalan non status. Selalu bertambah setiap tahunnya. Misalnya ada buka perumahan baru, otomatis jalan lingkungan bertambah. Namun Alhamdulillah saat ini kondisi jalan lingkungan kita sebagian besar dalam kondisi baik. Jika ada kerusakan jalan, tetap kita perbaiki,” pungkasnya.

 

 

Reporter : Hilman

Editor     : Ansori