Radarjambi.co.id - SAROLANGUN - Kobaran api menghanguskan sebuah rumah di RT 07, Kelurahan Sukasari, Kecamatan Sarolangun pada Senin (15/4) sekitar pukul 15.30 WIB. Kejadian kebakaran tersebut menghanguskan satu unit rumah yang dihuni Sardi dan keluarganya.
Dari keterangan beberapa saksi, Fajri yang juga merupakan tukang cucian motor milik Sardi, jika api berawal dari toko sebelah rumah, dimana saat itu Sardi sedang menyalin minyak bensin dari galon ke botol untuk dijual eceran.
"Kami kurang tahu apo penyebabnya, karena posisi kami lagi nyuci mobil dan motor diluar,"sebut saksi.
Ditambahkannya, jika beberapa waktu kemudian terdengar ada teriakan Sardi dari dalam toko, teriakan tersebut meminta tolong untuk memadamkan api.
"Sardi keluar toko dan berteriak untuk memadamkan api. Kami berusaha menyiram dengan air yang ada tapi api sudah terlanjur menyala besar,"ujar saksi.
Berdasarkan pantauan di lapangan, ipaya pemadaman sudah dilakukan oleh Dinas Damkar Sarolangun dengan menurunkan dua armada juga dibantu dari Dinas BPBD, untung saja api berhasil dijinakkan dan tidak meluas ke rumah warga lain, padahal kawasan di sekitar itu pemukiman penduduknya padat.
Perlu diketahui, terkait dengan penyebab kebakaran masih dalam proses penyelidikan pihak kepolisian.
Reporter : C. Rangkuti
Editor : Ansori
H Al Haris: Bahagiakan dan Sayangi Orang Tua Peringati HLUN 2019
Tak Ada Sanksi Berkampanye di Masa Tenang, Peserta Pemilu Ogah Turunkan APK-nya Sendiri
Bawaslu Merangin Minta Panwascam dan PPL Siaga 'Cegah 'Money Politic'
Pj Wali Kota Jambi Lepas Logistik Pilkada Di 943 TPS Dalam Kota Jambi