Radarjambi.co.id - SAROLANGUN - Hanya meraih 794 suara, akhirnya Muhammad Zabidi Caleg PPP yang berdomisili di Desa Kertopati, Kecamatan Mandi Angin dengan mudah melenggang menuju gedung parlemen Kabupaten Sarolangun 2019-2024.
Muhammmad Zabidi merupakan pendatang baru di arena percaturan politik Kabupaten Sarolangun. Sebagai bentuk langkah awal politik, ia lebih tertarik untuk bergabung dengan partai yang berlambangkan ka'bah, maju dari Dapil Sarolangun 2, meliputi Kecamatan Pauh, Mandi Angin dan Air Hitam.
Menariknya lagi, dalam persaingan di internal partai, Muhammad Zabidi berhasil menundukkan Caleg petahana, M Lutfi SE dan mantan anggota DPRD Sarolangun 2009-2014, Mohd Syahid.
Muhammad Zabidi saat dimintai keterangan mengatakan, untuk bergabung dengan PPP dan maju di Pileg ini, lelaki yang kelahiran tanggal 2 Januari 1988 mengakui, jika ia mendapat support dari keluarga. Sebaliknya, dia optimis bisa mendulang suara tertinggi di PPP Dapil 2, sebab hal ini berkaca pada Pileg 2014, silam.
"Insya Allah, amanah ini akan saya jalankan dengan baik sesuai dengan Togas Pokok dan Fungsi (Tupoksi),"sebutnya.
Hal yang serupa juga dialami Caleg PKB asal Dapil Sarolangun 3, meliputi Pelawan dan Singkut, yakni Ali Muntoha dengan mengantongi 890 suara pribadi, dirinya dengan mulus menduduki kursi DPRD Sarolangun pada periode kedua.
Reporter : C. Rangkuti
Editor : Ansori
Dibuka Langsung Bupati Kerinci, Pemkab Kerinci Gelar Safari Ramadhan
Bupati Himbau Masyarakat Berbelanja di Pasar Bedug Pemkab Sediakan 100 Lapak Pasar Bedug
Pesantren Kilat Dijadwalkan Tiga Hari, Dalam Upaya Meningkatkan Keimanan di Bulan Ramadan
Hillalatil Badri: Perusahaan Tambang harus Taati Amdal, UPL dan UKL
Bupati Buka Dua Pasar Beduk di Kota Bangko, Beli Cendol dan Takzilan
Pj Wali Kota Jambi Lepas Logistik Pilkada Di 943 TPS Dalam Kota Jambi