Radarjambi.co.id,BANGKO-Wakil Bupati (Wabup) Merangin H Mashuri pada Kamis (9/5), melakukan Safari Ramadhan 1440 H ke Kecamatan Lembah Masurai. Wabup bersama rombongan tiba di rumah dinas Camat setempat sekitar pukul 17.20 Wib.
Setelah menunggu beberapa saat, Wabup bersama rombongan melakukan buka puasa bersama, di lanjutkan dengan Shalat Magrib berjemaah di Mushola rumah dinas Camat Lembah Masurai.
Sebelum memasuki waktu Shalat Isya, wabup bersama rombongan bergeser ke Masjid Masjid Nurul Iman Desa Pasar Masurai untuk melakukan Shalat Isya dan Tarawih berjemaah.
Usai Tarawih Wabup mengatakan, kalau Masjid Nurul Iman tidak asing lagi baginya. ‘’Masjid ini besar dan bersih. Beberapa waktu lalu saya juga telah melouncing Program Subuh Berjemaah di masjid ini,’’ujar Wabup.
Safari Ramadhan lanjut wabup, merupakan program rutin Pemkab Merangin yang dilakukan setiap tahunnya pada bulan suci Ramadhan. Safari Ramadhan dilakukan oleh beberapa tim, Tim Bupati, Tim Wabup, Sekda dan Forkopimda.
Safari Ramadhan jelas wabup, tidak hanya sebagai ajang silaturahmi, tapi juga merupakan wujud ajakan Pemerintah kepada masyarakat, untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.
‘’Melalui Safari Ramadhan ini, berbagai program pembangunan bisa disampaikan kepada masyarakat. Kami juga menampung berbagai aspirasi masyarakat pada kegiatan ini,’’terang Wabup.
Reporter : Kasriyadi
Editor : Ansory S
Pemkab Tanjabbar Gelar Safari Ramadhan Perdana Di masjid Agung Al-istiqomah.
Nasib 5 ASN Indisipliner Ada di Tangan Safrial Terancam Disanksi Hukuman Displin Tingkat Berat
Kendaraan Dinas Dipasang Stiker Khusus Antisipasi Penyalahgunaan Kendaraan
Pj Wali Kota Jambi Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Dan Lepas Tim Gabungan Penertiban APK Pilkada