radarjambi.co.id-SAROLANGUN-Saat ini Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Sarolangun tengah mengevaluasi kinerja 10 camat yang ada di dalam wilayah Kabupaten Sarolangun.
Hal tersebut dipaparkan Kepala BKPSDM Sarolangun, H A Waldi Bakri ketika diwawancarai awak media seusai Sidak, baru-batu ini.
“Khusus para pejabat, jika memang ada yang tidak hadir tanpa keterangan yang jelas akan kita sanksi, apalagi dalam waktu dekat akan ada resufle, mungkin ini bisa sanksi penundaan jabatan dan lainnya,” kata Waldi.
Ketika disinggung adakah camat yang tidak hadir pada saat dilakukan Sidak, Waldi memastikan akan segera mengevaluasi
“Kinerja seluruh camat sedang kita evaluasi, jika memang standar yang kami minta tidak tercapai mereka harus mundur, sebab ini persoalan kinerja dalam menjalankan visi dan misi daerah,”pungkasnya.
Reporter : Carles
Editor : Ansory
Wisatawan Luar Daerah Sebut Instansi Pengelola WFC Minim Ide