RADARJAMBI.CO.ID-Indonesia saat ini masih dihadapkan pada beberapa pekerjaan rumah terkait pemuda ke depan. Antara lain, masih rendahnya minat membaca di kalangan pemuda, tingkat partisipasi angkatan kerja pemuda dan kewirausahaan, tingginya tingkat pengangguran, serta maraknya masalah-masalah sosial di kalangan pemuda.
Hal tersebut, disampaikan Gubernur Jambi Dr. Drs, H. Fachrori Umar, M.Hum saat menjadi pembina upacara dalam peringatan Hari Sumpah Pemuda ke 91 tahun di lapangan utama kantor Gubernur Jambi, Senin (28/10/2019).
Fachrori mengatakan, pekerjaan rumah lainnya seperti penggunaan obat-obat terlarang/narkoba, kekerasan, terjebak dalam pergaulan bebas, dan perilaku yang tidak sesuai dengan norma aturan yang berlaku.
"Hal ini kalau kita biarkan berlarut-larut tentunya akan menghancurkan bukan hanya masa depan generasi muda tapi juga masa depan kita semua," tuturnya.
Menyikapi hal tersebut, Fachrori mengajak para pemuda sebagai pelopor dan penulis estafet pembangunan, sudah seharusnya bisa aktif di semua bidang kehidupan.
"Dari sejarah, kita dapat belajar bahwa yang mempersatukan bangsa ini adalah pergerakan orang muda yang dikenal dengan momentum sumpah pemuda yang memerdekakan bangsa ini juga orang muda. Dari sini kita mendapat gambaran bahwa selama orang muda itu mempunyai kemauan yang kuat untuk bersatu maka sebesar apapun masalah yang dihadapi bangsa ini saya akan dapat diselesaikan," katanya.
Oleh karenanya, Fachrori mengajak kepada seluruh pihak terkait untuk terlibat dalam pembangunan kepemudaan melalui berbagai program atau kegiatan pemerintah pusat, provinsi, kabupaten, CSR, dan berbagai kegiatan masyarakat.
"Mari kita jadikan pemuda tidak hanya sebagai objek tetapi juga objek pembangunan kita berharap melalui berbagai upaya bersama tersebut dapat mendorong dan mengajak generasi muda untuk berkarya dan berprestasi dalam membangun bangsa dan negara khususnya Provinsi Jambi," ujarnya.
Pada momen peringatan Sumpah Pemuda ini, Fachrori sekaligus memberikan uang pembinaan kepada pemenang pemuda pelopor tingkat Provinsi Jambi tahun 2019 yang berdasarkan surat keputusan Gubernur Jambi nomor 1224/Kep.Gub/Diskepora-3.3/2019.
Berikut nama-nama para pemenang:
1. Dr. Mohammad Afifi Ramadhani, bidang pendidikan
2. Suci Utami Armand, bidang pendidikan
3. Rahman, bidang agama, sosial dan budaya
4. Gustina, bidang agama, sosial dan budaya
5. Rido Saputra, bidang agama, sosial dan budaya
6. Yuni Kartika, bidang pendidikan
7. Yuda Oktana, bidang pendidikan
8. Aprianda Prastama, bidang pangan
9. R.M. Agung Dian Perdana, bidang pendidikan.
Fachrori Apresiasi Bantuan Penanganan Karhutla Dari Pemda DKI Jakarta
Sekda Buka Rakor Daerah Perencanaan dan Pemberdayaan Koperasi dan UKM se-Provinsi Jambi
Gubernur Jambi Bersama Bupati dan Wali Kota Komitmen Atasi Kebakaran Hutan dan Lahan
Pj Wali Kota Jambi Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Dan Lepas Tim Gabungan Penertiban APK Pilkada