Sempat Terkena Jaring, Kemunculan Seekor Buaya Jadi Tontonan Warga

Kamis, 13 Februari 2020 - 20:08:37


Kemunculan Buaya di Desa Rantau Badak Lamo
Kemunculan Buaya di Desa Rantau Badak Lamo /

Radarjambi.co.id, TANJABBAR - Seekor buaya muncul di Desa Rantau Badak Lamo, Kecamatan Muara Papalik, Kabupaten Tanjab Barat, Kamis (13/02).

Buaya yang diperkirakan berukuran lebih dari dua meter itu terlihat di pinggir Sungai Pengabuan.

Warga hanya melihat buaya itu dari kejauhan, ada juga yang mengambil gambar dan merekam video kemunculan buaya tersebut.

"Buaya ini muncul sudah dua hari," kata Eko, warga sekitar.

Eko menyatakan, meski tidak memangsa ternak warga sekitar, namun buaya tersebut sering muncul di tepian tempat warga biasa mandi.

"Rabu (12/02) sempat terkena jaring tangkapan ikan milik warga sini," tuturnya.

Hal tersebut di benarkan Zaini, Kepala Desa Rantau Badak Lamo ini mengatakan buaya tersebut saat ini menjadi tontonan warga desanya. "Buayanya kadang timbul kadang tenggelam," tuturnya.

Saat ini, ia mengakui akan berupaya melakukan koordinasi dengan Camat Muara Papalik menyikapi persoalan ini.

"Nanti akan kita coba komunikasikan hal ini dengan pak camat," ujarnya.

Zaini menghimbau kepada masyarakat sekitar untuk selalu waspada terhadap buaya tersebut.

"Tetap waspada, dan jangan diganggu buayanya," pungkas Zaini. (ken)

 

Editor  :  Ansory S