2 Pemasok 1 Kg Sabu Asal Riau ke Sarolangun Diamankan

Kamis, 27 Februari 2020 - 17:45:37


Polres Sarolangun amankan 2 pelaku yang memasokan 1 Kg Sabu Asal Riau ke Sarolangun
Polres Sarolangun amankan 2 pelaku yang memasokan 1 Kg Sabu Asal Riau ke Sarolangun /

Radarjambi.co.id-SAROLANGUN-Warga Pasar Sarolangun sempat digegerkan dengan penangkapan dua pelaku yang memasokkan 1 Kg sabu dari Provinsi Riau ke Kabupaten Sarolangun.

Berdasarkan informasi dirangkum, sebelum aksi penangkapan dilakukan terhadap 2 pelaku, Tim Sat Narkoba Polres Sarolangun dan Unit Reskrim Polsekta Sarolangun terlebih dahulu mencium akan adanya transaksi narkoba di Kecamatan Mandiangin, sehingga gerak dan gerik dari laju kendaraan pelaku mencurigakan.

Selain itu, berhembus kabar, jika sempat terjadi kejar-kejaran polisi dengan pelaku, lantas di seputaran Bank Mandiri, Pasar Sarolangun kedua pelaku diamankan bersama BB 1 Kg sabu yang dikemas dalam bungkusan teh China.

Kejadian ini terjadi pada Kamis (27/02) sekitar  pukul 14.00 WIB.

Kapolres Sarolangun, AKBP Deny Heryanto SIK mengatakan, kedua pelaku membawa barang haram sabu dari Provinsi Riau dengan melewati Jalan Lintas  Kabupaten Muara Bungo dan Kabupaten Merangin hingga masuk ke wilayah hukum Polres Sarolangun.

“Diduga dua pelaku membawa sabu siap diedarkan di Kecamatan Mandiangin, tapi kita gagalkan,"katanya.

Disamping itu, kata Kapolres, pengakuan sementara pelaku HY, jika ia hanyalah kurir yang mendapatkan jasa Rp 3 juta. Sedangkan pelaku ZH mengakui kapasitasnya sebagai sopir, sebaliknya tidak mengetahui BB itu.

"Perkara ini akan dikembangkan dalam proses penyelidikan dan penyidikan,"tandasnya. (ciz)

 

Editor : Ansory S