ACT Jambi Galang Donasi Kursi Roda Untuk Palestina

Rabu, 04 Maret 2020 - 08:13:11


Pengalangan dana kursi Roda untuk palestina
Pengalangan dana kursi Roda untuk palestina /

radarjambi.co.id-JAMBI-ACT Jambi berkolaborasi dengan Komunitas RPSJ (Remaja Peduli Sosial Jambi) dan PeKa (Peduli Kemanusiaan) melaksanakan event Talkshow dan Konser Kemanusiaan, Mengusung program “Kursi Roda untuk Palestina”, bertempat di Ballroom Hotel Odua Weston, Sabtu (29/02/2020).

Acara dimulai pukul 09:00 WIB, yang diawali dengan pembukaan secara resmi dari Walikota yang diwakili oleh Staf Ahli bidang Kemasyarakatan & Sumber Daya Manusiaan Pemkot Jambi, H. Obliyani, S.Sos, ME

Branch Manager ACT Jambi, Ilham mengutarakan, ACT ingin merangkul banyak pihak, keluarga, maupun komunitas untuk bersama menumbuhkan kepedulian dan kedermawanan.

“Jutaan saudara kita di luar sana merindukan bantuan kita. ACT tidak akan mampu berbuat apa-apa kecuali kita bersama menjadi jalan pertolongan Allah bagi sesama. Kepedulian kita bisa menghapus air mata, menjadi pengobat luka, dan mendatangkan bahagia untuk saudara-saudara kita”. ujarnya.

Pada kesempatan ini, ACT Jambi menggalang donasi dan melakukan lelang Kursi Roda untuk Palestina

“Demi kemerdekaan Palestina, Sejak Great Return March 2018 lebih dari 30 ribu jiwa terluka dan 7.800 diantaranya terluka di bagian kaki hingga harus diamputasi. Melalui event ini insyaAllah kita ikhtiarkan 1000 Kursi Roda untuk saudara difabel Palestina untuk menunjang aktifitas mereka sehari-hari”. Tambah Ilham.

Pada kesempatan tersebut bincang seru berbagai isu kemanusiaan di acara Talkshow Kemanusiaan bersama Lilik Gunawan (Umroh Traveller Jambi-Mekah ), Bambang Bayu Suseno, SP.MM,M.Si (Wakil Bupati Muaro Jambi), serta Berlian Santosa (City Changer dan Mentor Bisnis). Narasumber Talkshow Kemanusiaan ini, mengajak seluruh hadirin untuk berpartisipasi dan berdonasi serta mendukung program-program ACT Jambi.

Moment puncak acara dimeriahkan dengan penampilan Maidany dalam Konser Kemanusiaan.

Selain itu, Maidany pun memimpin lelang Kursi Roda Palestina hingga terkumpul donasi lebih dari 130 Kursi Roda

Menjelang akhir acara, dilakukan penyerahan penghargaan kepada mitra, perusahaan, dan komunitas yang telah bekerja sama dengan ACT Jambi dalam program-program Kemanusiaan. (akd)

 

Editor. :  Ansory  S