Radarjambi.co.id-SAROLANGUN-Kepala Dinas Perindagkop Kabupaten Sarolangun, Kasiyadi membantah keras terhadap munculnya kabar terkait soal adanya penutupan pasar di Ibu Kota Kabupaten Sarolangun selama tiga hari kedepan.
“Beredarnya kabar penutupan pasar Sarolangun itu adalah Hoax, atas nama Perindagkop Sarolangun tidak ada melakukan penutupan pasar,”tegas Kadis Perindagkop saat dimintai keterangan via ponsel Kamis (26/3), malam.
Menurut Kasiyadi, jika Perindagkop merupakan OPD yang bersentuhan dengan persoalan perdagangan dan pasar, itu tidak pernah mengeluarkan edaran, pengumuman dan himbauan kepada masyarakat soal adanya penutupan pasar Sarolangun.
“Saya juga sudah mendapat kabar itu, namun saya pun bingung kok kabar yang tidak jelas seperti itu beredar cepat di tengah masyarakat. Saya pastikan lagi, bahwa tidak ada penutupan pasar Sarolangun,”ucapnya.
Berdasarkan informasi yang dirangkum dilapangan, bahwa beredarnya isu penutupan pasar Sarolangun itu sudah mulai beredar dari mulut ke mulut warga. Dikabarkan penutupan pasar ini berkaitan dengan pencegahan Coronavirus Disease (Covid-19).
PENULIS : CHARLES R
EDITOR : ANSORY S
Bappeda Sarolangun Gelar Musrenbang RKPD, H Lukman: Diperketat dan Peserta Dikurangi
Bandara STS Tambah Dua Unit Walk Through Disinfection Cegah Covid 19
Tanggapan Dinkes Kota Mengenai Rekaman yang Beredar Soal Corona
Tutup Pelabuhan Roro, Pemkab Tanjabbar Tunggu Intruksi Pusat
Pj Wali Kota Jambi Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Dan Lepas Tim Gabungan Penertiban APK Pilkada