Pemkot Siapkan Puluhan Tempat Cuci Tangan

Selasa, 31 Maret 2020 - 21:37:50


Tandon yang diserahkan walikota
Tandon yang diserahkan walikota /

radarjambi.co.id-JAMBI-Puluhan tandon air beserta dengan tempat untuk mencuci tangan,  diletakkan di beberapa fasilitas umum, termasuk di rumah sakit, pasar rakyat, dan tempat berkumpul masyarakat lainnya. Alat tersebut merupakan bantuan dari berbagai perusahaan yang ada di Kota Jambi.

Tandon air juga diletakkan di halaman kantor Pemerintah Kota Jambi, bagi pegawai yang ingin memasuki kantor disarankan untuk mencuci tangan terlebih dulu.

Asisten III Pemerintah Kota Jambi, Bidang Administrasi Umum, A Ridwan mengatakan, pegawai yang masuk dan keluar diminta untuk mencuci tangan. Begitu juga masyarakat yang berada di luar rumah, untuk rajin-rajin mencuci tangan.

“Makanya itu diletakkan ditempat-tempat umum, supaya warga bisa mengakses dengan mudah. Kita lengkapi juga dengan sabun supaya membunuh kuman,” kata Ridwan, di Kantor Mako Damkar dan Penyelamatan Kota Jambi, Selasa (31/3).

Ridwan menjelaskan Alat cuci tangan ini juga dikirimkan ke kecamatan dan kelurahan. Hal itu dikarenakan bagian dari pelayanan publik.

Pemerintah Kota Jambi melalui kebijakannya menyediakan tempat cuci tangan di tempat umum masih akan terus bertambah.

Program ini dilakukan bekerja sama dengan beberapa pihak untuk memberikan fasilitas kepada warga untuk bisa sering melakukan cuci tangan. Hal ini juga sebagai bagian dari pencegahan penyebaran virus COVID-19 di Kota Jambi.

Ia mengatakan bahwa saat ini pemerintah telah menerima bantuan sebanyk 55 tandon air beserta alat cuci tangan. Selain itu, pemerintah juga telah menerima bantuan berupa desinfektan, asupan bagi petugas, serta bantuan peralatan lainnya.

“Alat cuci tangan ini juga akan kita pasang di 7 titik pos pemantauan orang yang berada di pintu masuk ke Kota Jambi, “pungkasnya. (ria)

 

 

Editor   :  Ansory