radarjambi.co.id-TEBO-Perombakan besar-besaran terhadap kabinet pemerintahan pejabat dilingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tebo akan kembali dilakukan oleh Pasangan Bupati Tebo, Sukandar dan Wakil Bupati Tebo, Syahlan, dijadwalkan Selasa (22/9).
Tidak tanggung-tanggung, ada sekitar 87 orang pejabat eselon III dan IV di Pemkab Tebo yang akan dilantik, hal tersebut dibenarkan oleh Kepala Badan Kepegawaian Daerah dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Tebo, Haryadi.
"Perombakan untuk eselon III dan IV, sebagian juga ada pergantian camat di beberapa kecamatan, dilingkungan Pemkab Tebo,"terang Haryadi saat dikonfirmasi.
Dikatakannya lagi bahwa roling mutasi jabatan bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) adalah hal yang biasa.
"Masih rangkaian dari pelantikan yang tertunda, dan baru bisa dilaksanakan dibulan September ini,"tutupnya.(yan)
P2DK Digerakkan untuk Penguatan Ekonomi Masyarakat Akibat Covid-19
Bupati dan Danlanal Palembang Tanam Mangrove di Kawasan Pelabuhan RoRo
Safrial Paparkan Capaian Program Kemaritiman Pada Kunker Danlanal Palembang
Mengenal Hesti Haris (1) : Penyejuk yang Tak Campuri Urusan Pemerintahan
KPU Sarolangun Optimalisasikan Pendistribusian Logistik Pilkada 2024