radarjambi.co.id-SUNGAI PENUH-Dua artis top Minang Sumatera Barat yakni Ipank artis pop minang dengan tembang populer "Rantau Den Pajauh" dan Kintani yang populer dengan tembang "Diseso Mimpi" meriahkan kampanye paslon Walikota dan Wakil Walikota nomor urut 2, Fikar Azami - Yos Adrino.
Kampanye yang digelar di rumah Kuning Dusun Baru, kecamatan Sungai Bungkal tersebut, berawal dari blusukan dari Keluruhan Dusun Baru hingga Kelurahan Sungai Penuh, yang disambut baik dan meriah oleh masyarakat. Selanjutnya, disambut dengan tari sikapur sirih.
Selain dimeriahkan oleh Dua artis top Minang Sumatera Barat, kampanye paslon dengan jargon Muda Membangun ini juga dihadiri oleh sejumlah petinggi Partai pengusung.
Ipank yang tampil dengan memakai kaos dan jaket hitam putih itu, membawa 1 buah lagu dengan judul "Rantau Den Jauh" yang beduet langsung dengan Kintani yang tampil cantik menggunakan gaun warna Pink.
Bahkan pada waktu itu juga, Ipank juga mengajak kepada seluruh masyarakat Kota Sungai Penuh untuk memilih paslon nomor urut 2 Fikar - Yos. "Kita pilih siapa?," Kata Ipank, "FIKAR - YOS," yang disambut Ribuan massa yang hadir pada kampanye paslon dengan jargon Muda Membangun.
"9 Desember pilih nomor berapa?," Tanya Ipank. "Dua, Dua, Duaaa..," tegas seluruh massa kampanye yang hadir.
Tak kalah meriah, bahkan paslon Fikar Azami - Yos Adrino pada waktu itu juga ikut bernyanyi bersama Ipank dan Kintani dengan tembang lagu "Cinta".(son/akd)
Di Rumah Adik HBA, Al Haris Silaturahmi dengan Tokoh Masyarakat Sungai Abang Sarolangun
Antusias Luar Biasa Warga Karmen Silaturahmi dengan Al Haris
Dari Mandiangin: Nomor 1 Bupati, Nomor 2 Gubernur Sudah Kito Cubo, Kini Kito Cubo Pulo Nomor 3
Warga Jati Baru Mudo Mandiangin Sebut Al Haris Sosok Pemimpin Menyentuh Masyarakat Pelosok
Di Guruh Baru Mandiangin, Warga Curhat Jalan Rusak dengan Al Haris
Muda & Bermoral, Tokoh Adat Koto Baru Ini Ajak Masyarakat Pilih Fikar-Yos
KPU Sarolangun Optimalisasikan Pendistribusian Logistik Pilkada 2024