radarjambi.co.id-MUAROJAMBI-Wakil Bupati Muarojambi Bambang Bayu SUseno (BBS) hari ini melaunching Mobil SMKMU-COE di SMK Muhammadiyah Sungai Bahar.
Usai launching BBS mengatakan jika mobil Mucoe rakitan anak SMK Muhammadiyah ini menjawab kebutuhan dunia usaha terutama dalam pengangkutan kelapa sawit.
''Saya sangat apresiasi dengan inovasi SMK Muhammadiyah ini. Mobil ini sangat membantu di bidang usaha sawit, selain itu mobil ini juga multi fungsi bisa mengangkut sampah dan pupuk,'' ujar Wabup kepada wartawan keamarin.
Wabup berharap mobil ini dapat berkembang untuk membantu petani tak hanya di Sungai Bahar namun juga diprovinsi Jambi.
''Mobil ini tak hanya untuk Muarojambi saja, namun juga bisa daerah lain. Jika ada yang berminat tinggal pesan saja di SMK ini,''' sebut Wabup.
Wabup berharap apa yang dilakukan anak siswa-siswa SMK Muhammadiyah ini bisa menjadi motivasi untuk daerah lain. ''Ini merupakan progam pemerintah pusat center excelen dan oleh anak SMK ini menjadi inovasi sehingga melahirkan mobil multi fungsi ini,'' tukas Wabup.
Dalam kesempatan ini, wabup berkesempatan menghidupkan mesin mobil serta mencoba mobil dihalaman sekolah. (akd)
20 Ribu Vaksin Covid-19 Tiba di Jambi Prioritaskan untuk Tenaga Kesehatan
Pembangunan Tugu Perjuangan juga Terkesan Merusak Fasilitas Alun-alun
Dukung Inklusi Keuangan, OJK Resmikan 552 TPAKD di Tingkat Provinsi dan Kabupaten/Kota