Duo "Sekda" Resmi Pimpin Kabupaten Batanghari

Jumat, 26 Februari 2021 - 14:41:36


Dua mantan sekretaris daerah atau sekda, M Fadil Arief dan Bakhtiar resmi memimpin Kabupaten Batanghari setelah dilantik, Jumat.
Dua mantan sekretaris daerah atau sekda, M Fadil Arief dan Bakhtiar resmi memimpin Kabupaten Batanghari setelah dilantik, Jumat. /

RADARJAMBI.CO.ID- Dua mantan sekretaris daerah atau sekda, M Fadil Arief dan Bakhtiar resmi memimpin Kabupaten Batanghari setelah dilantik, Jumat (26/2/2021)

Fadil dan Bakhtiar yang hampir enam bulan menanggalkan baju kebesaran pejabat pemerintahan, putih-putih, kembali mengenakan baju seragam PDU lengkap dengan topi dan emblem tanda jabatan di dada kanannya.

M Fadil Arif sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris Daerah Kabupaten Muarojambi yang mengundurkan diri untuk persyaratan Pilkada di Kabupaten Batanghari.

Sebelumnya ia juga merupakan pejabat di lingkungan Pemkab Batanghari.

Sedangkan tandemnya H Bakhtiar merupakan pejabat atau ASN senior dengan jabatan terakhir Sekretaris Daerah hingga masa pensiunnya.

Dua kekuatan birokrasi Kabupaten Batanghari itu, resmi bersatu dan menjadi harapan baru bagi daerah itu.

Duet pimpinan baru Batanghari tersebut sejak awal berkomitmen untuk mengentaskan pembanguna infrastruktur terutama jalan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat di daerah itu.

Hal itu disampaikan dalam beberapa kesemaptan, dan meyakini kehandalan jalan dan akses jalan di suatu daerah bisa menjadi sarana untuk mendorong kesejahteraan warga.

Kedua sosok tersebut, bukan orang asing bagi warga Batanghari, dan tentunya keduanya tinggal menginjak gas karena telah sama-sama merintis dan terlibat dalam kegiatan pembangunan di Kabupaten Batanghari.

Pasangan "Duo Sekda" merupakan pasangan langka di Pilkada 2020 lalu.(har)