Masjid Ceng Hoo Dijadikan Destinasi Religi Kota Jambi

Jumat, 04 Juni 2021 - 13:55:24


Masjid Muhammad Cheng Hoo, yang berlokasi di Kelurahan Kenaliasam Bawah, Kecamatan Kotabaru.
Masjid Muhammad Cheng Hoo, yang berlokasi di Kelurahan Kenaliasam Bawah, Kecamatan Kotabaru. /

RADARJAMBI.CO.ID-Masjid Muhammad Cheng Hoo, yang berlokasi di Kelurahan Kenaliasam Bawah, Kecamatan Kotabaru, cukup menarik perhatian. Ini lantaran masjid tersebut menyerupai Kelenteng.

Bangunan masjid tersebut identik dengan warna merah dan corak serta tulisan Cina. Kemarin (4/6) masjid ini melaksanakan salat Jumat pertamanya sejak dibangun 9 tahun lalu.

Kini masjid tersebut akan dijadikan pusat wisata religi oleh Pemkot Jambi. Wali Kota Jambi, Syarif Fasha yang turut melaksanakan salat Jumat di sana mengatakan, masjid Ceng Hoo punya keunikan tersendiri.

Bahkan sejauh ini pihaknya sudah mempromosikan masjid ini di berbagai medsos. Lanjutnya, masjid ini akan menjadi alternatif ibadah khusus umat muslim. Namun tidak menutup bagi umat lain seperti Tionghoa untuk mendatangi masjid tersebut.

“Ini akan menjadi ikon destinasi religi di Kota Jambi. Nanti akan kita buat beberapa kegiatan dari kecamatan dan kelurahan yang bertema religi. Umumnya warga Tionghoa juga banyak berkunjung ke sini, karena mereka menganggap Muhammad Ceng Hoo atau Laksamana Ceng Hoo adalah figur yang dibanggakan,” jelasnya.

Untuk menunjang semua itu, tahun mendatang jalan menuju Masjid Ceng Hoo akan diperbaiki. Termasuk memasang lampu penerangan jalan umum. “Untuk jalan saya lihat tadi ada yang tidak bagus. Insya Allah jika tahun depan ada anggarannya akan kita perbaiki. Sementara untuk penerangan dalam waktu dekat akan dipasang, nanti akan dikoordinsikan dengan pihak terkait,” jelasnya.

Fasha mengajak warga sekitar ataupun umat muslim di Kota Jambi untuk memakmurkan masjid. Meski demikian, khusus di Masjid Ceng Hoo, Fasha sangat berharap jika ada umat Tionghoa yang datang ataupun umat lainnya agar jangan ditolak.

“Mari kita makmurkan masjid, karena sejauh ini masih minim. Khusus di Masjid Ceng Hoo, jika ada saudara kita dari umat Tionghoa datang jangan ditolak,” singkatnya. (ria)