Tanoto Foundation-Muaro Jambi Resmikan Kerja Sama untuk Mengembangkan Pendidikan Berkualitas

Kamis, 17 Juni 2021 - 21:05:42


Asisten Bupati Muaro Jambi bidang Perekonomian dan Pembangunan, Erlina, didampingi Direktur Pendidikan Dasar Tanoto Foundation, Margaretha Ari Widowati, mengunjungi stan galeri pendidikan Program PINTAR Tanoto Foundation.
Asisten Bupati Muaro Jambi bidang Perekonomian dan Pembangunan, Erlina, didampingi Direktur Pendidikan Dasar Tanoto Foundation, Margaretha Ari Widowati, mengunjungi stan galeri pendidikan Program PINTAR Tanoto Foundation. /

radarjambi.co.id – Tanoto Foundation dan Bupati Muaro Jambi hari ini meresmikan kerja sama untuk mengembangkan pendidikan berkualitas di Kabupaten Muaro Jambi, Provinsi Jambi, Kamis, (17/6/2021).

Kerjasama ini bertujuan mendukung pemerintah Kabupaten Muaro Jambi dalam menghasilkan SDM unggul melalui pendidikan.

Pendikan yang dimaksud adalah pendidikan yang mampu menghasilkan individu-individu yang bertakwa kepada Tuhan YME, kreatif, kritis, mandiri, punya sikap gotong royong, dan kebhinnekaan global, atau Pelajar Pancasila.

Hari ini, Bupati Muaro Jambi, Masnah Busro yang diwakili Asisten Bupati bidang Ekonomi dan Pembangunan, Erlina, dan Direktur Pendidikan Dasar Tanoto Foundation, Margaretha Ari Widowati, menghadiri Temu Persiapan Menuju Pendidikan Berkualitas, di Aula Nang Inang, Muaro Jambi.

Kegiatan ini menjadi tanda resmi dimulainya kerjasama Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi dan Tanoto Foundation melalui Program PINTAR, satu dari tiga program utama Tanoto Foundation.

Pelaksanaan Program PINTAR berfokus pada pengembangan model pelatihan guru dan kepala sekolah untuk meningkatkan hasil belajar literasi, numerasi, sains, dan karakter siswa.

Tanoto Foundation mendukung program Kemendikbudristek yang mengundang kolaborasi pemerintah dan swasta melalui Program Organisasi Penggerak dimana berbagai model atau praktik baik untuk meningkatkan hasil belajar dan karakter siswa akan didemonstrasikan oleh banyak mitra pembangunan.

Menurut Ari, Tanoto Foundation sangat mengapresiasi keterbukaan Pemerintah Daerah Kabupaten Muaro Jambi untuk bersama-sama membangun praktik-praktik baik yang terbukti mampu meningkatkan kualitas pendidikan dan kemudian menyebarluaskannya demi peningkatan kualitas pendidikan yang berkelanjutan.

“Kemitraan adalah salah satu strategi Tanoto Foundation dalam bekerja. Pendidikan merupakan pekerjaan besar dan setuju bahwa Pendidikan merupakan tanggung jawab bersama.

Tanoto Foundation siap mendukung pemerintah untuk mewujudkan pendidikan berkualitas. Pendiri kami, Bapak Sukanto Tanoto Tanoto dan Ibu Tinah Bingei Tanoto, percaya bahwa pendidikan berkualitas mempercepat kesetaraan peluang, peluang untuk merealisasikan potensi dan kehidupan yang lebih baik," tambahnya.

Dalam sambutan yang dibacakan Erlina, Bupati sangat antusias dengan kerja sama yang khusus bergerak di bidang pendidikan ini, dimana pendidikan yang telah menjadi program unggulan Tanoto Foundation sejak 1981.

“Saya sangat mendukung program ini dan berharap kerja sama ini dapat terus berkelanjutan dan bisa menyentuh seluruh wilayah Muaro Jambi," katanya.

Beliau meyakini program ini dapat menggali potensi terbaik guru dalam memberikan pendidikan berkualitas bagi siswa di daerahnya.

“Semoga akan semakin banyak siswa berprestasi dari bumi Sailun Salimbai berkat hadirnya program PINTAR ini,” tegasnya.

Di Kabupaten Muaro Jambi, mitra Tanoto Foundation tersebar di delapan kecamatan, yaitu Kecamatan Sekernan, Jambi Luar Kota, Mestong, Kumpeh Ulu, Maro Sebo, Sungai Gelam, Bahar Utara, dan Sungai Bahar.

Bekerjasama dengan Dinas Pendidikan Muaro Jambi, Tanoto Foundation akan melatih dan mendampingi 40 SD dan 25 SMP yang tersebar di daerah perkotaan dan pedesaan untuk menjadi model peningkatan hasil belajar siswa melalui penguatan guru dan kepala sekolah serta orang tua, termasuk kelompok kerja guru dan kelompok kerja kepala sekolah terkait.

Aspek-aspek yang akan menjadi fokus penguatan adalah penerapan pembelajaran aktif, penguasaan manajemen dan kepemimpinan sekolah, serta aktifasi peran serta masyarakat, serta budaya baca. (ria/akd)