Radarjambi.co.id-JAMBI- Kinerja tak henti untuk menjadi terbaik bagi insan PTPN VI tak hanya sebatas slogan saja. Kerja keras itu digancar penghargaan Good Corporate Governance (GCG).
"Yaa kita dapat penghargaan Good Corporate Governance dengan skor sangat baik,"" senyum Direktur PTPN VI, Iswan Achir kepada media ini, tadi pagi.
Dia ungkapkan, GCG merupakan exit meeting assessment terhadap keuangan dan operasional perusahaan selama tahun 2021 yang dilakukan BPKP perwakilan provinsi Jambi.
Jadi, tambah Iswan Assessment dilakukan BPKP selama 35 hari kerja. Segala berkaitan keuangan dan operasional perusahaan diperiksa.
"Alhamdulillaah hasilnya kita dapat skor nilai 90,25 dengan prediket sangat baik. Hasil ini melebihi kinerja tahun 2020. Ini pemacu kami untuk terus kerja, kerja dan kerja," ujar Iswan Achir.
Menurut dia, skor yang sangat baik itu merupakan cerminan kinerja keuangan dan operasional yang terus menerus berbenah dalam aturan yang telah ditetapkan.
Ini semua, tambah Iswan merupakan bukti insan PTPN VI yang memiliki kinerja mempuni dan tanggung jawab besar. " Ini kado buat insan PTPN VI," urainya (***)
8 Titik Hotspot di Tebo Ternyata Berada di Kecamatan Serai Serumpun & VII Koto Ilir
Maulana Sidak ASN Hari Pertama Masuk Kerja Pasca libur Lebaran.
Bukannya Sidak Pegawai, Wabup Tanjabbar Malah Tambah Masa Libur Pasca Lebaran
Kunjungi Korban Kebakaran, Bupati Anwar Sadat Ikut Prihatin dan Serahkan Bantuan
Ditjenbun Minta Penerima Beasiswa BPDPKS Kembali ke Daerahnya
Ketua DPRD Kota Jambi Kemas Faried Alfarelly Bersama Ketua Komisi IV Tinjau SMPN 22 Kota Jambi