RADARJAMBI.CO.ID-KERINCI - Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Sungai Penuh dimutasi ditempat baru. Informasi diperoleh Ristopo Sumedi dimutasi menjadi kejari Lumajang.
"benar, pak kajari kita ke lumajang jawa timur, " ujar Andi Kasi Intel Kejari Sungai Penuh kepada awak media, Selasa (9/8/2022).
Sedangkan jabatan Baru Kejari Sungaipenuh dijabat oleh Antonius Despinola,SH.MH, yang sebelumnya sukses menjabat sebagai kabag TU di Kejati Jawa Timur, Surabaya.
Menurut informasi Antonius yang akrab disapa Anton ini adalah putra asli Kota Sungai Penuh, yakni lahir dan besar di Kecamatan Kumun Debai. Anton juga pernah menjabat sebagai kasi Intel Kejari Kota Jambi.
Diketahui Jaksa Agung Burhanuddin memutasi 204 pejabat di lingkungan Kejaksaan Republik Indonesia.
Hal itu tertuang dalam Keputusan Jaksa Agung bernomor KEP-IV-515/C/08/2022.
Berdasarkan keputusan Jaksa Agung yang diterima pada Senin (8/8/2022), sebanyak ratusan pejabat eselon III dipercaya menjadi Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari), Asisten, Kasi, kabag di tingkat Kejati.
Keputusan tersebut ditandatangani Jaksa Agung Muda Pembinaan Kejagung Bambang Sugeng Rukmono pada 8 Agustus 2022.(mko/akd)
Ciptakan Tertip Lalulintas, Satlantas Polres Kerinci Gelar Deklarasi Berlalu Lintas
Muncul Desakan Dari Aktivis dan LSM, Kejari Usut Dugaan Pungli Di Dinas Pariwisata Kerinci
Mantan Orang Kepercayaan Zumi Zola Terima Hukuman Pidana 4 Tahun
Terkait Laka Lantas, Begini Himbauan Kasat Lantas Polres Kerinci !!!
Pengedar 6,5 Kg Ganja Kiriman Dari Aceh Diringkus Satnarkoba Polres Kerinci
39 Anggota DPRD Kabupaten Muaro Jambi Periode 2024-2029 Resmi Dilantik