radarjambi.co.id-KOTA JAMBI-Pemerintah Kota Jambi yang dianggap telah memberikan teladan dan mampu menginspirasi dan memotivasi ASN maupun masyarakat dilingkungannya.
Pemerintah Kota Jambi menyelenggarakan kegiatan malam penganugrahan ASN Award dan Lomba Inovasi Daerah tahun 2022. Di Aula Rumah Dinas Wali Kota Jambi. Rabu ( 11/1)
Nantinya, ASN yang menjadi pemenang tersebut akan dinobatkan sebagai pemenang ASN inspiratif tahun 2022 dan akan menjadi duta ASN.
Selanjutnya, Pemerintah Kota Jambi melalui Bappeda Kota Jambi mengadakan lomba inovasi daerah yang bertujuan untuk memotivasi dan mendorong ASN di Kota Jambi untuk meningkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat secara kreatif.
Wali Kota Jambi Syarif Fasha menyampaikan bahwa lomba inovasi daerah dimaksudkan untuk memberikan penghargaan kepada perangkat daerah sebagai pengembang inovasi dalam rangka peningkatan kinerja pelayanan publik dan daya saing daerah.
"Ini memberikan semangat bagi mereka untuk memberikan yang terbaik dan menjadi contoh bagi ASN yang lain. Bekerjalah dengan tenang, nyaman dan disiplin dan kami akan menilai ASN yang terbaik nanti," katanya.
Fasha Juga mengatakan bahwa dari banyaknya ASN yang mengikuti seleksi, dipilih enam ASN terbaik. Sementara itu, untuk Lomba Inovasi Daerah ada dibagi menjadi kategori inovasi tata kelola pemerintahan terbaik, inovasi pelayanan publik terbaik dan opd terinovatif.
"Seleksi ada dua tahap yang dilakukan oleh tim dan terakhir yang menyeleksi adalah kami dapat enam pemenangnya nanti yang masuk final bertemu dengan saya selaku Wali Kota," ujarnya.
Fasha mengatakan bahwa inovasi-inovasi yang dibuat dan dikembangkan oleh OPD tidak hanya bisa berguna dilingkungan OPD nya saja. Tetapi juga bisa dimanfaatkan seluruh perangkat daerah yang ada. Ia mengatakan kedepan, malam anugerah ASN Award ini akan dibuat lebih luas. Dimana tidak hanya pejabat tapi ASN lain juga bisa mengikutinya.
"Nanti akan ada untuk ASN, staff biasa juga bisa. Kalau ini kan masih di lingkungan pejabat struktural nanti kita peroleh lagi untuk ASN fungsionalnya," ujarnya.
Dalam Malam Anugerah ASN Award ini, dokter hewan Rosila Pane terpilih sebagai ASN terbaik tahun 2022. Sementara, untuk Lomba Inovasi Daerah kategori inovasi tata kelola pemerintahan terbaik Dinas Kominfo Kota Jambi.
Kategori inovasi pelayanan publik terbaik diberikan kepada Dinas Pemberdayaan Masyarakat Perempuan dan Perlindungan Anak (DPMPPA) Kota Jambi dan OPD terinovatif Dinas Kominfo Kota Jambi.(ria/akd)
Tahapan Seleksi Dirut PDAM Molor terus, Dewan Desak segera Laksanakan
Fasha Hadiri Peresmian Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU)
Sekda Budi Serahkan Bantuan Warga Terdampak Angin Puting Beliung
Upaya Percepatan Pemungutan Pajak, Fasha Minta Lurah dan RT Berpartisipasi
Tren Peningkatan Harga Bahan Makanan Picu Inflasi Jambi di Desember 2022
Jalan Tebo-Jambi Lumpuh Total Ratusan Kendaraan Terjebak Macet
Pj Wali Kota Jambi Lepas Logistik Pilkada Di 943 TPS Dalam Kota Jambi