Radarjambi.co.id-BATANGHARI-Bupati Batanghari Muhammad Fadhil Arief, melantik 44 pejabat yang terdiri diri pejabat eselon II, III dan IV dilingkungan Pemkab Batanghari diruang kaca rumah Dinas Bupati Batanghari Rabu, (31/1).
Dari 44 pejabat yang mengambil sumpah/janji pelantikan tersebut, hanya terdapat satu orang pejabat eselon II, selebihnya 27 orang eselon III dan 16 orang eselon IV. Termasuk juga yang dilntik ada Camat dan Lurah.
Adapun untuk pejabat eselon II yang dilantik, adalah Ahmad Fathan SE, yang sebelumnya menjabat Irban Khusus Ispektorat Batanghari, yang mendapat promosi jabatan untuk mengisi Kepala Kantor (Kakan) Kasbangpol Batanghari.
Bupati Batanghari, Muhammad Fadhil Arief, dalam sambutanya meminta para pejabat yang dilantik tetap bersyukur. Kata dia, dalam proses yang beda-beda ada promosi, mutasi dan demosi adalah hal yang biasa terjadi bagi setiap pejabat.
" Saya berharap setelah pelantikan ini tidak ada lagi pertanyaan maupun perdebatan karena itu bisa merusak diri. Itulah, kadang- kadang sebagian dari Kita pegawai ini tidak bersykur nanyo kenapo aku ditempat disini," pinta Bupati.
Menurut dia, yang partama apapun alasanya yang terjadi sudah pasti ijin Allah. Dan disini, dikatanya, tanda tangan Bupati ini, cuma wasilanya saja atau caranya saja karena tidak ada yang terjadi di dunia tanpa ijin Allah. Itu yang perlu dikecamkan.
" Apakah ini sudah sesuai keingin saudara mungkin tidak. Tapi yakinlah, pada saat sesuatu telah diputuskan dengan prosedur yang benar, niat yang benar pasti yang terbaik buat diri Kita. Walaupun mungkin masih ada sesuatu di diri Kita," pintanya.
Suami Zulva ini juga berpesan kepada pejabat yang dilantik, untuk tetap membaca indikator legal formal yang jelas. Misalanya, seperti undang undang yang berlaku.
" Makanya Kita minta kawan- kawan, semua visi misi Fadhil - Baktiar dapat terlaksanakan semuanya di Tahun 2024 tidak boleh ditunda, tunda. Apa gunanya, karena Kita ada kewajiban dan biar masyarakat ada indikator penilaian," ujarnya.
Pelantikan yang berlangsung sekitar jam 16 00 Wib, turut dihadiri Wakil Bupati Batanghari, Bakhtiar SP, Sekda M Azan Kepala BKPSDM Rambe dan Kepala OPD Kabupaten Batanghari serta keluarga dari masing pejabat yang dilantik. (hmi/akd)
Pengukuhan Pengurus Lembaga Adat Melayu Jambi Desa Sungai Bertam
KPU Gelar Debat Publik Kedua Calon Bupati dan Wakil Bupati Merangin