Radarjambi.co.id-MUAROJAMBI-Melalui Dinas Lingkungan Hidup DLH Kabupaten Muaro Jambi Tahun Anggaran 2024, Penjabat Bupati Muaro Jambi Bachyuni Deliansyah SH., MH., membuka Sosialisasi Penyusunan Rencana Perlindungan dan Pengelolaan Ekosistem Gambut (RPPEG), yang dilaksanakan di Hotel Aston Jambi, Selasa (21/5/2024).
Penjabat Bupati Muaro Jambi Bachyuni Deliansyah dalam sambutannya mengatakan bahwa kualitas lingkungan hidup yang semakin menurun telah mengancam kelangsungan kehidupan manusia dan makhluk hidup lainnya.
Sehingga perlu dilakukan perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup yang sungguh-sungguh dan konsisten oleh semua pemangku kepentingan.
“Melalui sosialisasi RPPEG ini salah satu upaya kami dalam pencegahan kerusakan ekosistem gambut, berupa penguatan kelembagaan pemerintah dan ketahanan masyarakat,” katanya.
Bachyuni Deliansyah menuturkan, untuk menjaga kelangsungan hidup serta pengelolaan ekosistem gambut memerlukan upaya terpadu dari berbagai sektor baik perikanan, bidang ekonomi, pertanian, sosial, pemberdayaan masyarakat, pendidikan, kesehatan, penanggulangan bencana.
Pj. Bupati Bachyuni Deliansyah menegaskan, bahwa setiap orang berkewajiban untuk melindungi dan mengelola lingkungan hidup. Untuk itu, perlu komitmen bersama dari berbagai sektor untuk meningkatkan pencapaian kondisi lingkungan lestari dan berkelanjutan.
“Besar harapan saya, kiranya rencana tindak lanjut dari kegiatan pengelolaan ekosistem gambut ini didukung seluruh masyarakat Kabupaten Muaro Jambi bersama stakeholder sehingga kita mampu menuju Kabupaten Muaro Jambi yang Smart Environment atau lingkungan pintar,” imbuhnya. (akd)
Pemkab dan Polres Muaro Jambi Tanda Tangani NPHD Pengamanan Pilkada 2024
Hut Kota Jambi PJ Wali Kota Ajak Stakholder Perkuat Sinergitas
Stunting di Kota Jambi, Dari Tahun Ketahun Mengalami Penurunan.
KPU Gelar Debat Publik Kedua Calon Bupati dan Wakil Bupati Merangin