Militan H Hurmin Tumpah Ruah Hadiri Deklarasi Cabup Sarolangun 2024-2029

Minggu, 09 Juni 2024 - 20:59:11


Wawancara Ketua DPW PPP Provinsi Jambi, Muhammad Fadhil Arief
Wawancara Ketua DPW PPP Provinsi Jambi, Muhammad Fadhil Arief /

RADARJAMBI.CO.ID,SAROLANGUN-Cerahnya cuaca siang mendekati sore itu, Minggu (06/06) di Desa Panti, Kecamatan Sarolangun, sepertinya secara tak langsung memberi luapan energi yang mengalir deras dari pendukung militan Calon Bupati Sarolangun periode 2024-2029, H Hurmin.  

Hal ini terbukti, tumpah ruahnya pendukung militan H Hurmin yang menghadiri deklarasi untuk Calon Bupati (Cabup) Sarolangun 2024-2029.

Diwarnai dengan detak nada yang menggembirakan, satu persatu tokoh pun bersemangat menyumbangkan suara emas di atas panggung.

Ini cukup mengejutkan, mantan anggota DPRD Sarolangun 2009-2014, yakni Almusyayat sempat terpanggil menaiki panggung untuk bernyanyi, seterusnya diikuti tokoh masyarakat Bathin VIII, H Ghani dan diikuti mantan anggota DPRD Sarolangun 2014-2019,  H M Syafi'i.

Terlihat jam menunjukkan pukul 13.45 WIB, hiburan sejenak terhenti, karena Ketua DPW PPP Provinsi Jambi, Muhammad Fadhil Arief didampangi Sekretaris DPW PPP Provinsi Jambi Adril Elfani, Cabup H Hurmin, Ketua DPC PPP Sarolangun Erick Abdullah dan rombongan pengurus DPW Provinsi Jambi berjalan menuju tenda nan indah kemasan kain berwarna hijau kombinasi putih.

Ketika hendak duduk di kursi empuk, Ketua DPW PPP Provinsi Jambi, Muhammad Fadhil Arief tampak tersenyum manis, sembari melambaikan kedua tangan kepada para pendukung militan H Hurmin.

H Ghani dalam pengantarnya menegaskan, jika sebuah anugerah dan kebanggaan masyarakat H Hurmin ikut menjadi Cabup Sarolangun 2024-2029.

"Semoga niat baik ini akan terwujud, amin,"sebutnya

Dalam sambuatn H Hurmin, mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada Muhammad Fadhil Arief senantiasa mensupportnya.

"Terima kasih juga kepada sanak keluarga yang datang dari desa yang jauh, mudah-mudahan lambaian tangan dan langkah kaki kita hari ini dicatat oleh Allah SWT sebagai bentuk perjuangan dan menjadi catatan amal ibadah, Aamiin Ya Rabbal Alamin.

Sambuatn H Hurmin, menceritakan sejarah singkat perjuangan. Ia terlahir dari orang biasa dan pernah menjadi sopir truck para toke getah. Seiringnyanya waktu, ia diajak temannya berdagang jual beli getah, namun alhamdulillah ditekuninya dengan baik.

"Saya pernah dipilih menjadi ketua pemuda desa Panti 2006, ini hal yang aneh, karena tidak hadir di pemilihan, tapi ketika itu bisa terpilih, lalu tahun 2007 ikut Pilkades Panti, alhamdulillah terpilih,"ucapnya.

Menariknya, pada tahun 2009, H Hurmin ikut kontestasi Pileg Sarolangun, akhirnya terpilih sebagai anggota DPRD Sarolangun tiga periode hingga 2024 dari PPP.

"Alhamdulillah, pada pemilihan DPRD Provinsi Jambi 2024-2029 juga terpilih,"ucapnya

Dengan kondisi dinamika politik menuju Pilbup saat ini, H Hurmin bermohon dan minta maaf, jika dirinya bukan untuk membanggakan diri, bahwa hampir setiap hari dukungan muncul, agar ia bisa ikut mencalonkan diri sebagai Cabup Sarolangun.

"Sekian banyak dorongan yang bermunculan untuk maju sebagai cabup Sarolangun, akhirnya saya mendapatkan keikhlasan restu dari isteri. Mohon izin dari sanak keluarga, dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahim saya maju untuk Cabup Sarolangun, mari sama-sama kita berjuang untuk Sarolangun maju kedepannya,"kata H Hurmin.

Terpisah, Muhammad Fadhil Arief menyampaikan, jika kebaikan yang tidak terorganisir itu akan kalah dengan kejahatan yang terorganisir, maka kebaikan yang ada pada hari ini, perlu diorganisir dengan baik, buatlah struktur sampai ke tingkat RT agar bisa memenangkan pertarungan ini.
 
"Kami berpesan kepada sanak keluarga semua dan sahabat-sahabat H Hurmin, mari samo-samao kito gerakkan tangan kito semua. mari samo samo kito kuatkan niat dan ikhtiar kito supaya H Hurmin bisa memenangkan Pilkda Sarolangun 2024-2029,"tegasnya.

Menurut Muhammad Fadhil Arief, dukungan PPP sebagai pengusung itu lebih 100 persen atau full, maka akan bergerak penuh dengan sumber daya yang ada, energi, pikiran, materi dan non materi. untuk kemenangan di Kabupaten Sarolangun

"Ditargetkan 3 partai koalisi sebagai pengusung. Soal rekoemendasi PPP, akan diurus mulai besok pagi. Kita sudah minta izin Ketum PPP, bahwa pasangan wakil nanti akan dibicarakan dengan sahabat pass atau bisa sejalan, artinya bisa dicari sendiri bukan dengan cara yang dijodohkan,"tambahnya.

Hadir dicara deklrasi, 5 anggota DPRD Sarolangun 2024-2029 dari PPP yang terpilih, diantaranya, Patimah, Budi Handoko, Fazin Hisabi, Nurdin dan Ahmad Jani.


PENULIS: CHARLES RANGKUTI
EDITOR: ANSORY S