Radarjambi.co.id-TEBO– Bakal Calon Gubernur (Bacagub) Jambi Al Haris meminta kepada seluruh tim dan pendukungnya untuk mengedepankan politik santun dan beretika, Hal tersebut disampaikannya Minggu (11/8) ketika melantik dan mengukuhkan seluruh Tim Pemenangannya di Posko Tim Pemenangan Haris - Sani di Km 6, Jl Lintas Tebo - Bungo, Kelurahan Tebing Tinggi, Kecamatan Tebo Tengah, Kabupaten Tebo.
Dalam kesempatan tersebut Al Haris melantik dan mengukuhkan seluruh tim pemenangan Haris - Sani yang berjumlah hampir seribu orang, dan mengukuhkan Syahlan Arpan yang juga mantan Wakil Bupati Tebo sebagai nakhoda tim pemenangan Haris - Sani untuk Kabupaten Tebo, Hj Nursamsi sebagai koordinator tim perempuan yang terdiri dari Tim Supik Gendis dan lainnya, serta tim mileneal dan relawan Haris - Sani.
Tampak hadir dalam kegiatan tersebut sejumlah Tokoh Agama (Toma) dan Tokoh Pemuda (Topem) Kabupaten Tebo, diantaranya KH Fauzi Mansyur dan KH Rifa’i Abdullah
Ketua Tim Pemenangan Haris-Sani Kabupaten Tebo, Syahlan menyampaikan masih banyak warga Tebo yang ingin bergabung dengan tim Haris-Sani, oleh sebab itu dirinya meminta waktu seminggu ini untuk memantapkan struktur tim pemenangan Haris-Sani Kabupaten Tebo.
“Masyarakat banyak yang ingin dan berani berikrar menjadi Tim Haris-Sani karena yang ditugaskan gampang dan tidak menjelekkan. Masih banyak kawan-kawan yang masih menunggu, izin satu Minggu kedepan kami akan menyempurnakan tim ini dengan sebaik-baiknya,” kata Syahlan.
Sementara itu, Al Haris menyampaikan ucapan terima kasih kepada warga Tebo yang tergabung dalam tim pemenangan Haris-Sani. Al Haris menyampaikan agar tim yang baru dilantik untuk berjuang dan selalu mengedepankan politik santun dan beretika.
“Terima kasih kepada semuanya yang telah sudi dan ikhlas, berjuang bersama-sama melanjutkan pembangunan Jambi. Masih banyak program kami sedang berjalan, yang perlu waktu untuk dituntaskan,” ujarnya.
“Tolong jaga etika dan santun dalam berpolitik, tunjukan kita tim sukses bukan untuk perang di media sosial, tapi kita menjual program, menjual figur calon, jaga kekompakan biar politik aman dan kondusif,” pungkas Al Haris.(yan/akd)
Program Keberlanjutan jadi Alasan Relawan Dukung Lagi Haris-Sani di Pilgub 2024
Topem & Tomas Tebo Bentuk Satgas Relawan Kawal Pilkada Bersih 2024
KPU Kota Jambi Adakan Jalan Santai Menyongsong Pilkada Serentak 2024
Gubernur Jambi Jajal Tol Baleno, Progres Pembangunan 92,5 Persen
KPU Tebo Gelar Bimtek Penyusunan Produk Hukum Pilkada Serentak 2024
Ribuan Warga Sungai Manau Bergelora Menyambut Bang Syukur Dan Khafid Muin