Kepada Tenaga Kependidikan Tingkat SMP di Kabupaten Muaro Jambi

Dosen PBSI FKIP UNJA Berikan Penyuluhan dan Pendampingan Penulisan Persuratan Surat Dinas

Selasa, 20 Agustus 2024 - 12:42:38


Pelaksanaan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) yang dilaksanakan oleh Dosen PBSI FKIP UNJA yang berlangsung di ruang Aula Kantor Bupati Muaro Jambi, Selasa 20 Agustus 2024
Pelaksanaan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) yang dilaksanakan oleh Dosen PBSI FKIP UNJA yang berlangsung di ruang Aula Kantor Bupati Muaro Jambi, Selasa 20 Agustus 2024 /

radarjambi.co.id, Muaro Jambi-Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Jambi (UNJA) mengadakan kegiatan penyuluhan dan pendampingan penulisan persuratan surat dinas bagi tenaga kependidikan tingkat SMP se-Kabupaten Muaro Jambi, Selasa (20/8). Acara yang berlangsung di ruang Aula Kantor Bupati Muaro Jambi ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan para tenaga kependidikan dalam menyusun surat dinas yang sesuai dengan Pedoman Ejaan Yang Disempurnakan (EYD) Edisi V.

Kegiatan ini diikuti oleh 20 peserta yang merupakan perwakilan dari berbagai SMP dan juga dari staf Dinas di lingkungan Kabupaten Muaro Jambi. Dalam kegiatan tersebut, tim dari PBSI FKIP UNJA yang diketuai oleh Hilman Yusra, S.Pd., M.Pd yang beranggotakan Drs. Eddy Pahar Harahap, M.Pd., Drs. Akhyaruddin, M.Hum., Dra. Rasdawita., M.M., dan Ade Bayu Saputra, M.Pd., memberikan materi mengenai pentingnya penggunaan EYD yang benar dalam penyusunan surat dinas, serta teknik-teknik penulisan yang baik dan benar sesuai dengan standar terbaru yang telah ditetapkan dalam EYD Edisi V.

Ketua Tim Pengabdian, Hilman Yusra, S.Pd., M.Pd., mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari pengabdian kepada masyarakat, yang bertujuan untuk memberikan kontribusi nyata dalam meningkatkan kualitas administrasi di lingkungan pendidikan.
"Kami berharap melalui kegiatan ini, para tenaga kependidikan dapat lebih percaya diri dalam menyusun surat dinas yang tidak hanya memenuhi aspek formalitas, tetapi juga sesuai dengan kaidah bahasa yang berlaku," ujar Hilman Yusra, S.Pd., M.Pd.

Selain penyuluhan, acara ini juga diisi dengan sesi pendampingan di mana para peserta mendapatkan kesempatan untuk praktik langsung menyusun surat dinas dengan bimbingan dari para dosen PBSI FKIP UNJA. Kegiatan ini disambut baik oleh para peserta yang mengaku mendapatkan banyak pengetahuan dan keterampilan baru yang dapat mereka aplikasikan di sekolah masing-masing.

Diharapkan, setelah mengikuti kegiatan ini, para tenaga kependidikan di Kabupaten Muaro Jambi dapat lebih mahir dalam menyusun surat dinas yang berpedoman pada EYD Edisi V, sehingga dapat mendukung kelancaran administrasi dan komunikasi di lingkungan pendidikan.

Penulis: Musriah
Editor: Endang