Polres Tebo Bersama Bhayangkari Berikan Sosialiasi dan Motivasi Di SMK N 1 Tebo

Selasa, 12 November 2024 - 22:57:14


Ketua Bhayangkari Tebo menerima cendramata batik eco prin karya siswa SMKN 1 Tebo
Ketua Bhayangkari Tebo menerima cendramata batik eco prin karya siswa SMKN 1 Tebo /

Radarjambi.co.id-TEBO- Kepolisian Resort (Polres) Tebo bersama Bhayangkari Polres Tebo, Selasa (12/11) memberikan motivasi kepada siswa-siswi SMKN 1 Tebo dalam meningkatkan kesadaran pelajar terhadap dampak kenakalan remaja dan membangun motivasi menuju kesuksesan.

Dalam kegiatan tersebut, terlihat Ketua Bhayangkari Polres Tebo, Hesti Wayan didampingi pengurus Bhayangkari Polres Tebo, Dian Yoga yang juga merupakan Runner up Miss Indonesia tahun 2016, turun langsung memberikan motivasi kepada siswa-siswi SMKN 1 bersama-sama dengan personil Satbinmas dan Si Humas Polres Tebo.

"Materi yang disampaikan bertujuan memberikan pengetahuan kepada para siswa agar menghindari berbagai bentuk kenakalan remaja, seperti penyalahgunaan narkoba, bullying, dan pelecehan seksual. Selain itu, kegiatan ini juga dimaksudkan untuk membangkitkan motivasi para siswa dalam mengasah kemampuan diri demi mencapai kesuksesan di masa depan,"terang Ketua Bhayangkari Polres Tebo usai kegiatan.

Dalam acara tersebut, dihadirkan sejumlah tokoh berprestasi, termasuk Bripda Muhammad Hamka yang baru saja menyelesaikan pendidikan di SPN Polda Jambi yang mendapatkan penghargaan Trengginas Diktukba TA. 2023, Kehadiran mereka diharapkan dapat menginspirasi para siswa untuk terus berusaha keras dalam meraih impian dan membanggakan orang tua serta keluarga.

Ketua Bhayangkari Polres Tebo, Hesti Wayan melakukan sesi hipnoterapi motivasi melalui tayangan video yang menyentuh hati, memperlihatkan pengorbanan dan cinta orang tua. Tayangan ini bertujuan meningkatkan motivasi belajar siswa, mendorong mereka untuk lebih semangat dalam menggapai cita-cita.

 

"Kegiatan ini kami selenggarakan untuk memberikan pemahaman kepada para siswa tentang bahaya kenakalan remaja dan bagaimana mereka harus menjauhinya. Di sisi lain, kami juga ingin membangun motivasi mereka untuk terus berusaha mencapai kesuksesan. Kami harap apa yang disampaikan hari ini dapat menjadi bekal positif bagi mereka dalam menjalani masa remaja,"lanjutnya lagi.

Sementara itu Kepala SMKN 1 Tebo, Ramayani menyambut positif kegiatan tersebut karena sesuai dengan program sekolah yang dipimpinnya.

"Untuk kemajuan siswa peserta didik, tentu saja kami menyambut baik kegiatan positif ini, apalagi dengan pemateri yang luar biasa langsung diberikan oleh ibu Ketua Bhayangkari Polres Tebo beserta anggotanya yang mempunyai prestasi juga luar biasa, kami berharap dengan adanya students motivation ini lebih memacu siswa kami untuk lebih berprestasi kedepannya dalam mencapai cita-citanya,"sebut Kepala SMKN 1 Tebo.

Tidak hanya itu saja, Kepala SMKN 1 Tebo juga berharap Ketua Bhayangkari Polres Tebo suatu saat nanti bisa ikut memberikan materi dalam parent motivation yang juga kerap dilaksanakan sekolah yang dipimpinnya.

"Semoga suatu saat nanti ketua Bhayangkari Tebo bisa memberikan motivasi kepada orang tua siswa dalam kegiatan parent motivation kami, terutama tentang tanggung jawab pendidikan tidak hanya ada disekolah saja, tapi juga menjadi tanggung jawab orang tua dalam mengontrol anaknya ketika berada dirumah,"tutup Ramayani.(yan/akd)