RADARJAMBI.CO.ID-Budi Setiawan satu-satunya bakal calon Ketum KONI untuk periode 2025-2029 yang dinyatakan lolos verifikasi berkas. Hasil tersebut diperoleh dari proses validasi dan verifikasi terbuka TPP bersama KONI pada Sabtu, (10/5/2025).
Budi Setiawan secara sah mendapat dukungan 5 KONI Kabupaten Kota yakni, KONI Kota Jambi, KONI Tanjungjabung Barat, KONI Tanjungjabung Timur, KONI Sarolangun dan KONI Batang Hari. Selain itu dukungan sah dari 17 cabang olahraga.
Peraihan ini mengalahkan dua bakal calon lainnya yakni, Hasan Mabruri yang hanya mendapatkan dua dukungan KONI dan 25 cabor, dan AKBP Mat Sanusi yang hanya satu dukungan KONI serta 11 cabor.
Berdasarkan pedoman yang telah disusun TPP, persyaratan bagi bakal calon minimal harus didukung tiga KONI Kabupaten dan Kota, serta minimal 17 cabang olahraga yang ditanda tangani oleh masing-masing Ketua Cabor dan KONI Kabupaten Kota.
Ketua tim validasi dan verifikasi terbuka berkas pencalonan bakal calon Ketua Umum KONI tahun 2025, Mumtaz mengatakan, dari berkas ketiga calon yang diverifikasi secara terbuka, hanya Budi Setiawa yang memenuhi persyaratan.
"Berdasarkan data dari berkas yang secara terbuka tadi sama-sama kita verifikasi, Budi Setiawan calon yang berhak maju ke Musyawarah Provinsi (Musprov) KONI Jambi dengan agenda pemilihan Ketua Umum KONI periode lima tahun kedepan,"ujar Mumtaz.
Sementara itu dari jadwal yang ada, Musprov KONI bakal digelar pada 14 dan 15 Mei mendatang.(*)
Bupati Tanjung Jabung Barat Desak Realisasi PI 10 Persen Migas
Dugaan Penyusup Saat Unjuk Rasa di DPRD Jambi Bikin Suasana Aksi jadi Ricuh, Polisi Selidiki
KORMI Jambi Dilantik, Ketum Ajak Daerah Gencarkan Gerakan Indonesia Aktif
Jambi Tertinggi Judi Online, Gubernur Susun Langkah Pemberantasan
Kasus Stroke pada Perempuan Meningkat, Dokter Sarankan Pencegahan Dini
Al Haris dan Abdullah Sani Resmi Jabat Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi 2025-2030
Hasil Verifikasi Berkas Secara Terbuka, Budi Setiawan Tumbangkan Hasan Mabruri dan Mat Sanusi