Klaim 136 Desa Sudah Disambangi
RADARJAMBI.CO.IDSENGETI - Meski sempat cooling down dari perpolitikan Muarojambi, bakal Calon Bupati Muarojambi Ivan Wirata saat ini tengah intens turun ke lapangan guna mendengar aspirasi warga. Hal ini dilakukan bentuk keseriusannya merebut BH 1 GZ pada pemilukada 2017 mendatang.Â
"Sejauh ini saya sudah menjalani 136 desa," tutur Ivan Wirata kepada wartawan, kemarin.
Ivan mengatakan, ke 136 desa tersebut tersebar di setiap kecamatan di Muarojambi. "Sungai Bahar, Sungai Gelam, Sekernan dan Kumpeh ulu, hilir sudah saya sambangi. Dari 155 desa di Muarojambi, termasuk Mestong dan Jaluko," ujar Ivan Wirata.
Ivan menyebutkan dirinya sangat serius untuk maju memperebutkan BH 1 GZ mendatang. "Saya serius maju sebagai calon bupati Muarojambi. Maka dari itu saya mendatangi setiap desa guna menyusun visi misi yang nanti saya usung," sebut mantan Kadis PU Provinsi Jambi ini.
Dari semua desa yang disambangi kata Ivan sebagian besar warga mengeluhkan infrastruktur yang masih kurang.
"Persoalan yang dihadapi warga semua sama yaitu masalah infrastruktur. Saya mantan kadis PU jadi saya memahami infrastruktur, tapi selain itu pertanian dan perkebunan juga saya perhatikan, saya tidak mau main tebak saja dalam menyusun visi misi," ujar Ivan.
Jika dipercaya warga Muarojambi, Ivan akan berusaha untuk menekan angka pengangguran di Muarojambi. "Mana sektor yang berpeluang menekan angka penganguran maka sektor itu akan kita prioritaskan juga selain infrastruktur ," ujar Ivan.
Mengenai pasangan atau calon wakilnya menurut Ivan dirinya akan melihat dulu siapa yang akan berpasangan dengannya. "Untuk pasangan mana yang memiliki visi misi sama dengan saya yaitu memajukan Muarojambi, itu yang akan saya ajak berpasangan," sebut Ivan.
Ivan tidak menentukan berasal dari mana pasangannya nanti jika maju sebagai calon bupati. "Siapa saja baik birokrat atau politisi. Yang menting visi misinya sama," timpal Ivan Wirata. (aan)
Tes Wawancara Calon Panwascam Kota Jambi, Satu Peserta tak Hadir
KPU Gelar Debat Publik Kedua Calon Bupati dan Wakil Bupati Merangin