RADARJAMBI.CO.ID, JAMBI- Olahraga merupakan aktivitas yang sangat baik bagi keseimbangan kehidupan kita. Demikian halnya bagi anak-anak, olahraga sarat dengan manfaat positif bagi kesehatan, kebigaran, tumbuh kembang, kecerdasan dan kepercayaan diri. Pada Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Tenis Junior Walikota Cup tahun 2016 dibuka secara resmi oleh Wali Kota Jambi H. Syarif Fasha di lapangan Tenis Diknas Kota Jambi.
Turut menghadiri acara tersebut, Direktur Bidang Pertandingan PB. PELTI Susan Subekti, Sekda Kota Jambi H. Daru Pratomo, Forkompinda Propinsi, Forkompinda Kota Jambi, Kepala SKPD dilingkup Pemerintah Kota Jambi, Ketua KONI Kota Jambi dan Ketua PELTI Kota Jambi.
Wali Kota Jambi H. Syarif Fasha dalam sambutannya mengatakan, rangkaian seri Kejurnas Junior tahun ini merupakan kali ketiga secara bertirut-turut dilaksanakan di Kota Jambi, ini adalah upaya keras dan komitmen para pengurus PELTI Kota Jambi dan seluruh pihak sehingga even tenis bergengsi ini dapat diselenggarakan.
"Saya mengapresiasi kerja keras seluruh panitia dan pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan even ini, sejak dari masa persiapannya dan lebih dari itu, ini juga menandakan bahwa PELTI Kota Jambi siap menerima tantangan kami untuk bersama-sama memajukan dunia olahraga di kota tercinta ini,"kata Fasha.
Fasha juga menambahkan, jika kita kaitkan dengan tanggung jawab pemerintah, termasuk kita semua selaku masyarakat sebagaimana yang diamanatkan di dalam Undang-undang no. 3 tahun 2005 tentang Sistem Keolahragaan Nasional maka kita dapat melakukan upaya yang konkrit dan bersinerji dalam proses pembinaan dan pengemvangan olahraga prestasi ini secara terencana, berjenjang, dan berkelanjutan.
"Dalam agenda Kota Jambi Bangkit, khususnya di bidang olahraga, kami senantiasa berupaya mengoptimalkan sumber daya yang ada di Tanah Pilih ini, untuk bahu membahu dalam memajukan dunia olahraga," tambahnya.
Bahwa kegiatan ini akan memberikan kontribusi yang positif bagi pengembang dan peningkatan prestasi olahraga, khusunya Tenis. Selain itu ajang kejurnas ini tentu akan memberikan warna, nuansa, gairah dan semangat bagi seluruh pecinta olahraga tenis, sebut Fasha.
"Khususnya bagi adik-adik petenis pemula dan usia muda,"ujarnya.
Diakhir sambutan Fasha juga berpesan, bertandinglah dengan sportif, hargai keputusan wasit. Ingatlah! juara sejati adalah kalian yang mampu mengalahkan diri sendiri. Kalah menang bukan akhir dari segalanya.
"Maria Sharapova, petenis dunia asal Rusia berkata,"Saya belajar banyak dari kekalahan, dan kekalahan-kekalahan itu membuat saya semakin kuat,"tutur Fasha.
Dalam kejurnas Tenis Walikota Cup Tahun 2016 ini diikuti oleh 270 peserta, yang mana pesertanya dari Kab/Kota se Provinsi Jambi dan ada dari luar Provinsi Jambi. Panitia juga menyiapkan 4 lapangan untuk pertandingan, lapangan yang telah dipersiapkan oleh panitia antara lain, lapangan tenis Korem 042/Gapu Jambi, lapangan tenis Diknas Kota Jambi, lapangan tenis Polda Jambi dan lapangan tenis Dispora Provinsi Jambi. Adapun katagori yang dipertandingkan dalam Kejurnas ini antara lain : Kejurnas tenis junior mulai kelompok 10 tahun sampai 18 tahun, kejurnas Ganda jumlah usia 100 (minimal usia 50 tahun) putra, kejurnas ganda jumlah usia 80 (minimal usia 40 tahun) putra, Ganda prestasi putra dan ganda jumlah usia 75 tahun putri. (advertorial)
Walikota Jambi Serahkan Kartu Asuransi untuk Ketua RT se Kota Jambi
Wali Kota Jambi Buka Jambore PKK Tingkat Kota Jambi Tahun 2016
KPU Gelar Debat Publik Kedua Calon Bupati dan Wakil Bupati Merangin