RADARJAMBI.CO.ID, JAMBI- Menghadapi Ramadhan dan Idul Fitri 1437 Hijriah, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi menjamin, ketersediaan gas elpiji 3 Kilogram di Provinsi Jambi dalam keadaan aman.
Bahkan, kata Kepala Biro Administrasi, Perekoniman dan Sumber Daya Alam, Provinsi Jambi, Masheruddin Wahab, ketersediana gas elpiji Jambi cukup hingga akhir tahun nanti.
"Pertamina sudah menyiapkan 64.735 metrikton gas elpiji untuk Provinsi Jambi, prediksi kita, ini cukup hingga akhir tahun nanti," ungkapnya.
Dari jumlah itu, saat ini, kata Masherudddin, stok tersebut baru digunakan sebanyak 30 persen. "Baru dipakai 30 persen. Jadi kita optimis, stok itu masih cukuplah sampai akhir tahun nanti," ujarnya.
Sementara itu, untuk stok BBM di Jambi, lanjutnya, untuk Premiun saat ini tersedia, 3.248 kiloliter, cukup hingga 3 hari ke depan (22/5). Sedangkan Solar, tersedia 6.442 kiloliter, cukup untuk 6 hari ke depan (25/3).
Sedangkan Pertamax tersedia, 406 kiloliter, cukup untuk 9 hari ke depan, Pertadex 264 kiloliter, sampai 100 hari ke depan, dan Pertalite sebanyak 991 kiloliter, cukup hingga 9 hari ke depan. "BBM ini dilaporkan ke kami tiap 2 minggu sekali, jadi ini akan update terus," ujarnya.
"Intinya, ketersediaan BBM kita sampai Ramadhan dan Idul Fitri, dan bahkan hingga akhir tahun aman," tambahnya.
Menurut Mashaerudin, jumlah BBM ini akan terus dioptimalkan, khususnya untuk daerah-daerah yang menjadi arus mudik lebaran nanti.
Reporter: Kaspul Anwar
Editor: Gustav
Mewakili Pj Wali Kota, Staf Ahli Moncar Tutup Diklat PKA Pemerintah Kota Jambi