Dihari Pertama Masuk Kelas Walikota Antar Anak Kesekolah

Senin, 18 Juli 2016 - 22:15:07


Walikota Jambi H. Syarif Fasha ditengah-tengah siswa dan siswi SMPN 11 Jambi.
Walikota Jambi H. Syarif Fasha ditengah-tengah siswa dan siswi SMPN 11 Jambi. /

RADARJAMBI.CO.ID, JAMBI- Terkait dengan himbauan Anis Baswedan menteri pendidikan bahwa pada hari pertama memulai aktifitas belajar setelah libur pasca lebaran untuk meminta orangtua mengantar anak didiknya hingga kesekolah.

Begitupun dengan Walikota Jambi H. Syarief Fasha pada hari pertama memasuki ruang belajar beliau juga mengantar anaknya di SD Al-Falah.  Dan dilanjutkan melakukan sidak hari pertama sekolah di SMP N 11 Jambi dan ke SMA Negeri 6 Jambi.

Fasha mengatakan, cara itu akan dapat membangun semangat baru atau motivasi bagi anak-anak untuk belajar, sekaligus juga dapat meningkatkan hubungan silaturrahmi dan kemitraan yang baik antara orangtua siswa dengan para pendidik.

Terkait dengan itu, Wali Kota juga telah mengambil kebijakan akan memberikan dispensasi khususnya kepada orang tua yang bekerja sebagai PNS dilingkup pemkot jambi untuk mengantar anak didiknya pada hari pertama tersebut.

"Pemkot akan memberikan dispensasi kepada orangtua yang mengantarkan anaknya kesekolah hingga pada pukul 08.30 wib," jelasnya.

Fasha pun mengimbau agar perpeloncoan tidak melewati batas. Perpeloncoan hanya sebatas perkenalan diri, mengenali lingkungan sekolah, mengenal guru, mengenal kakak tingkat dan lainnya.

"Perpeloncoan tidak boleh yang di luar batas seperti ikat rambut, jalan jongkok dan lainnya," tandasnya.(advertorial)