Harga Ayam Potong Terus Menanjak

Minggu, 25 November 2018 - 21:08:18


Salah Satu Pedagang Ayam Potong di Pasar
Salah Satu Pedagang Ayam Potong di Pasar /

Radarjambi.co.id - KOTA JAMBI - Mendekati akhir bulan November ini ditambah dengan menyusul cuaca ekstrim belakangan ini, ternyata berpengaruh juga pada harga ayam potong.


Salah seorang pedagang ayam potong, Jarkasi (37) mengatakan menjelang akhir bulan ini harga ayam akan terus menanjak.

"Iya dek, harga ayam kini naik jadi Rp 29.000 dari harga Rp 27.000 per kilogramnya dan ini bakal naik terus biasanya," katanya.

Saat ditanya kenapa hal ini bisa terjadi, dia menjawab karena faktor mendekati akhir tahun dan akan berpengaruh dengan stok di kandang, bukan itu saja harga telur ayam juga mengalami kenaikan harga.

"Betul, naik jadi Rp. 1.300 per butirnya dari Rp.1.200 per butir,”ujarnya.

Sementara harga sejumlah bahan kebutuhan pokok pada akhir minggu ini masih cenderung stabil. Perubahan harga justru terjadi pada harga sayuran seperti cabai rawit dan cabai merah yang terus mengalami penurunan dari awal minggu lalu.

Salah seorang pedagang mengatakan bahwa penurunan ini terjadi karenakan stok di gudang masih banyak.

"Kemarin kan sempat Rp26 ribu untuk cabai merah sekarang turun menjadi Rp20 ribu per kilogram. Kalau cabai rawit dari harga Rp.20.000 menjadi Rp.16.000 per kgnya, Masih banyak bang, Cuma dak tau la nanti pas akhir tahun gimana lagi," ungkap salah satu pedagang di Pasar Angso Duo, Minggu pagi (25/11).

Berbeda dengan harga bawang merah, bawang putih harganya naik dalam beberapa hari ke depan. "Untuk bawang merah Rp.22.000 dan bawang putih Rp.18.000 saat ini," tambahnya lagi.


Harga kebutuhan pokok dan sayuran periode Minggu 25 November 2018 berdasarkan pantauan di lapangan:

Daging Ayam Rp 29 ribu per kilogram.

Terung Rp 5 ribu per kilogram.

Timun Rp3 ribu per kilogram.

Jengkol Rp25 ribu per kilogram.

Ikan Teri Rp 120 ribu per kilogram.

Ubi Rambat Rp 4 ribu per kilogram.

Kacang Panjang Rp 5 ribu per ikat.

Tomat Rp 5 ribu per kilogram.

Sawi Rp7 ribu per kilogram.

Wortel Rp 4 ribu per kilogram.

Telur Rp1.300 per butir.

Pete Rp10 ribu per ikat.

Gula Pasir Rp12 ribu per kilogram.

Minyak Curah Rp 10 ribu per liter.

Kol Rp 6 ribu per kilogram.

Buncis Rp 10 ribu per kilogram.

Labu Siam Rp 5 ribu per kilogram.

Teri halus Rp120 ribu per kilogram.

Ikan asin sepat Rp 54 ribu per kilogram.

Tempe Rp5 ribu per balok.

Tahu Rp10 ribu per lima buah.

Kentang Rp9 ribu per kilogram.

Daun bawang Rp 16 ribu per kilogram.

 

 

Reporter : Hilman