Radarjambi.co.id - KOTA JAMBI, JS– Memperingati Hari Guru ke-73 tahun 2018 dan pentas seni (Pensi) yang digelar SMK Negeri 4 Kota Jambi berlangsung meriah.
Beragam penampilan seni panggung siswa ditampilkan, mulai dari tari GSMS, tari modern, teater, vokal solo dan group, dan lain sebagainya. Acara ini juga dihadiri Disdik Provinsi Jambi yang diwakilkan Koordinator Pengawas SMK, kepolisian, serta tamu undangan lain.
Koordinator SMK Disdik Provinsi Jambi Abuzar menyambut baik kegiatan ini. Sebab, kegiatan bidang ekstrakurikuler ini mendukung kreativitas siswa sesuai minat bakat yang dimiliki.
Apalagi semua penampilan siswa SMKN 4 Kota Jambi dikemas semenarik mungkin dan memiliki nilai jual di masyarakat. "Kegiatan ini bisa menggali potensi dan nantinya dapat berkompetisi," sebutnya.
Dirinya berharap seluruh sekolah di Jambi dapat melakukan kegiatan serupa seperti yang dilakukan sekolah terpilih dari 125 SMK se-Indonesia dan satu-satunya dari Provinsi Jambi ini.
Karena penunjang prestasi siswa bukan hanya dari kemampuan akademik, tetapi pencitraan sekolah dalam meningkatkan minat bakat siswa menjadi daya tarik masyarakat untuk mengenalkan diri.
"Sehingga masyarakat berbondong memasukkan anaknya di SMK," ujarnya.
Sementara itu, Kepala SMK Negeri 4 Kota Jambi Sujono mengatakan, ajang pengembangan bakat peserta didik di sekolah dalam bidang non akademik selalu menjadi prioritas dan harus difasilitasi.
"Sebelumnya sekolah juga mengadakan ekskul Pramuka, volly ball, futsal, pencak silat, dan olahraga," ungkap Sujono.
Menurutnya, sebelum puncak kegiatan Pensi dan peringatan hari guru ini, pihaknya juga menggelar berbagai kegiatan dan lomba yang dibuka untuk pelajar di Kota Jambi.
Dijelaskannya, dengan peringatan hari guru ke 73 tahun, diharapkan para guru meningkatkan kinerja dan SDM sebagai tenaga pendidik, dan para siswa menghormati pengorbanan seorang guru. "Karena para guru inilah yang mendidik anak di sekolah," jelasnya.
Ketua panitia acara, Idris Kamar mengatakan, ajang Pensi ini menampung minat siswa terutama dalam bidang seni dan dikemas bersamaan dengan peringatan hari guru yang jatuh pada 25 November setiap tahunnya.
"Tentunya kegiatan ini didukung sekolah dan kerja sama baik guru dan siswa sebagai panitia acara," katanya.
Dirinya berharap melalui kegiatan ini ke depan SMK Negeri 4 semakin baik dan mampu bersaing dengan sekolah lain, baik tingkat provinsi maupun nasional. "Dengan prestasi yang kita miliki tentunya," pungkasnya.
Reporter : Hilman
Puluhan Hektare Lahan Pertanian Terendam, Dewan Tuding Ulah Kanal Perusahaan
9 Fraksi Sampaikan Saran dan Kritik Terkait Ranperda APBD 2019