Jalan Bukit Rayo Batang Asai Rawan Longsor

Senin, 26 November 2018 - 20:48:32


Kondisi Jalan Bukit Rayo Kecamatan Batang Asai yang Rawan Longsor
Kondisi Jalan Bukit Rayo Kecamatan Batang Asai yang Rawan Longsor /

Radarjambi.co.id - SAROLANGUN - Aktivitas warga kecamatan Batang Asai sempat mengalami kesulitan dan lumpuh. Senin (26/11) pagi. Warga agak sedikit kesulitan melewati poros Jalan Bukit Rayo kecamatan Batang Asai, karena tertimbun longsor dan puing-puing kayu yang memenuhi badan jalan.


Apalagi saat musim hujan tiba seperti sekarang ini, masyarakat Batang Asai mengalami kesulitan hendak beraktivitas ke kabupaten/kota Sarolangun menggunakan kendaraan mobil maupun sepefa motor jika longsor terjadi.

Putra Irwandi warga desa Sungai Pinang Batang Asai mengatakan warga Batang Asai sangat mengalami kesulitan hendak ke pusat Kota Sarolangun karena kondisi jalannya tertimbun runtuhan longsor dan berlumpur tepatnya di Desa Sekamis.

"Hampir dua jam kita tidak bisa lewat, serta lumpur buat jalannya licin dan becek," katanya

Menurutnya, ada beberapa titik rawan longsor yang ada di wilayah Bukit Rayo Kecamatan Batang Asai tersebut. Longsor akan mengintai ketika hujan tiba.

"Masyarakat masih khawatir kalok hujan dan terjadi longsor," katanya

Ditambahnya daerah tersebut belum adanya pengaspalan sehingga jalan mudah dilewati ketika hujan turun.

Ia mengharapkan agar pemerintah setempat bisa memperhatikan jalan satu satunya itu, karena jalan tersebut merupakan roda perputaran perekonomian masyarakat Batang Asai.

"Semoga masyarakat kami bisa melalui jalan ini dengan selamat dan tidak ada lagi hambatan apalagi bisa mengancam keselamatan warga kami Batang asai," ungkapnya.

Hingga saat ini masyarakat sudah bisa beraktivitas seperti biasanya, karena badan jalan yang tertimbun longsor sudah bisa dilalui, alat berat jenis excavator selalu standbay di titik ini tutupnya.

Yen Iswadi, Kabid Kedaruratan BPBD Sarolangun mengatakan, longsor di Batang Asai memang kerap sekali terjadi. Untuk mengantisipasi lumpuhnya transportasi alat berat berupa eksavator sudah stand by.

"Tempat biaso tulah, disitu ado alat berat dan alat berat sudah belkeja," katanya.

Sementara Camat Batang Asai, Arpan mengatakan kejadian tersebut sudah ditangani oleh alat berat yang telah stan by dan transportasi sudah kembali lancar.

 

 

Reporter : C. Rangkuti

Editor     : Hilman