Program Keahlian SMK Akan Dievaluasi

Rabu, 19 Desember 2018 - 19:44:57


Ilustrasi
Ilustrasi /

Radarjambi.co.id - KOTA JAMBI - Awal 2019 mendatang, Dinas pendidikan (Disdik) Provinsi Jambi akan melakukan pemetaan dan evaluasi terhadap program keahlian di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) negeri maupun swasta di Provinsi Jambi.

Dengan harapan pada tahun ajaran baru sudah bisa diterapkan jurusan yang telah dievaluasi tersebut.

Evaluasi ini dimaksudkan agar SMK tidak memproduksi lulusan yang tidak bekerja sesuai kebutuhan zaman dan potensi daerah.

Sesuai dengan arahan pusat, untuk mengembangkan fokus jurusan pada lima hal seperti kemaritiman, pertanian, industri kreatif, pariwisata dan teknologi.

Artinya, bukan tidak mungkin akan ada beberapa jurusan yang akan dihapus atau diubah setelah dievaluasi.

Kepala Bidang Pembinaan SMK melalui Kepala Seksi kurikulum dan penilaian SMK Svempry menyampaikan jurusan yang akan dievaluasi karena tidak sesuai dengan potensi daerah.

“Akan ada penyusunan kembali program keahlian, tujuannya agar SMK tidak produksi lulusan yang tidak bisa kerja,” ujarnya.

Pemetaan ini sendiri akan dilakukan pada awal tahun 2019 mendatang. “Dengan harapan kita sama-sama agar tahun ajaran baru sudah bisa ditetapkan,” bebenya.

Untuk saat ini saja, kata Svempry, setidaknya ada 57 program keahlian pada 102 SMK Negeri dan 76 di SMK swasta yang ada di Provinsi Jambi.

“Tapi tidak berarti juga harus langsung ditutup jurusannya, namun akan diarahkan ke digitalisasi perkantoran. Ini nantinya akan disertai pula dengan ujian kompetensi untuk peroleh sertifikat kompetensi berlambang garuda (standar internasional),” terangnya.

Setidaknya menurut Svempry, ada dua konsep yang diarahkan pusat terkait dengan evaluasi program keahlian mendatang. Yakni pada pelaksanaan ujian kompetensi bagi siswa SMK di perkotaan dan di kawasan kabupaten.

“Untuk di perkotaan lebih diarahkan kepada kompetensi jasa seperti pariwisata perhotelan, dan untuk kabupaten seperti uji kompetensi untuk peroleh sertifikat di perusahaan perkebunan, dan yang di dekat laut ada uji kompetensi pelayaran,” pungkasnya.

 

 

Reporter : Hilman

Editor     : Ansori