Radarjambi.co.id - KOTA JAMBI - Dalam upaya pemerataan mutu pendidikan, Komisi IV DPRD Kota Jambi meminta Pemkot Jambi melakukan rotasi, terhadap para guru atau kepala sekolah.
Sebab, ada beberapa guru atau kepala sekolah yang memang berprestasi sehingga bisa dirotasi ke beberapa sekolah lainnya yang dinilai belum memiliki prestasi yang baik.
“Hal ini dilakukan agar adanya pemerataan mutu pendidikan di Kota Jambi. Kami sangat mendukung hal ini agar dilakukan oleh Pemerintah. Selain itu, Pemkot layak memberikan insentif nantinya kepada guru atau Kepala Sekolah yang dinilai berprestasi tersebut dan kami dewan akan mendukung untuk menyetujui anggarannya nantinya,” ujar Abdullah Thaif, Ketua Komisi IV DPRD Kota Jambi.
Selain itu, Thaif juga meminta agar untuk bidang pendidikan, Pemerintah Kota Jambi agar lebih selektif dalam menerima guru honorer yang akan ditempatkan di sekolah negeri. Ini juga demi menjaga kualitas dan mutu pendidikan di Kota Jambi.
“Juga perlu dilakukan peningkatan pelatihan guru honorer untuk meningkatkan kualitas tenaga pendidikan di Kota Jambi. Selain itu kita juga meminta agar tenaga guru honorer K2 agar lebih diprioritaskan untuk menerima gaji dari APBD menjelang adanya kepastian menjadi CPNS nantinya,” bebernya.
Selain itu, di bidang pendidikan Thaif meminta agar Pemkot juga mengisi kekurangan guru tahfidz yang ada dibeberapa sekolah negeri.
Sebab, masih ada beberapa sekolah yang belum memiliki guru tahviz. “Dan meminta sekolah untuk segera menjadwalkan mata pelajaran tahfidz Quran,” pungkasnya.
Reporter : Hilman
Editor : Ansori
Komisi III Kembali Tinjau Drainase, Warga Keluhkan Sering Terjadi Banjir
Dewan Minta Permasalahan Sosial Lebih Diperhatikan Penanggulangan Gepeng dan Anak Punk
Anggota Dewan Muarojambi Junaidi Hadiri Pembukaan MTQ XXVII Kumpeh Ulu