Radarjambi.co.id, JAWA BARAT-Rombongan Sekretariat DPRD Provinsi Jambi bersama jurnalis liputan DPRD yang tergabung dalam kelompok kerja (pokja) mengunjungi DPRD Provinsi Jawa Barat (Jabar) dalam rangka mencari perbandingan dan masukan tentang kehumasan serta pengembangan wawasan dalam penyebaran informasi dan publikasi kegiatan dewan.
Rombongan yang berjumlah 17 orang, dipimpin langsung oleh Sekwan DPRD Provinsi Jambi Emi Nopisah mendatangi Sekretariat DPRD Provinsi Jawa Barat dan melakukan pertemuan bersama Bagian Humas. Kegiatan ini disambut langsung Kepala Bagian Humas Sekretariat DPRD Jabar, Hermanto didampingi Kasubag Informasi dan Publikasi dan jurnalis liputan DPRD Jabar.
"Kami datang disini untuk bertukar pikiran, seperti apa kerjasama Sekretariat DPRD Jabar dengan media terkait penyebaran publikasi kegiatan dewan. Nanti hasilnya dapat diterapkan di Jambi,"kata Sekwan Emi.
Dalam pertemuan tersebut, Kepala Sub Bagian Humas dan Protokol Sekretariat DPRD Provinsi Jambi, Ahmad Darmadi mengatakan kunjungan Sekretariat DPRD Provinsi Jambi-jurnalis adalah untuk mencari informasi tentang penerapan e-aspirasi oleh Humas DPRD Jabar dan perbandingan serta pola kerja sama DPRD dan media.
Darmadi mengatakan di Sekretariat DPRD Provinsi Jambi, pola kerja sama DPRD Provinsi Jambi dan jurnalis salah satunya dengan membentuk Pokja Jurnalis DPRD Provinsi Jambi, yang bertugas memberikan informasi kegiatan DPRD kepada masyarakat melalui pemberitaan di media.
"Kedatangan kita mempelajari pola yang diterapkan Sekretariat DPRD Jabar, baik bentuk kerja sama dan publikasi," kata Darmadi.
Sementara itu, Kepala Bagian Humas Sekretariat DPRD Provinsi Jambi Jawa Barat, Hemanto mengatakan peran media sangat besar salah satunya menyakinkan masyarakat atas kinerja wakilnya yang duduk di DPRD.
"Banyak masyarakat berasumsi dewan itu tidak bekerja, nah melalui pemberitaan media kita tunjukan bahwa dewan itu bekerja," kata Hermanto.
Untuk mencapai itu, Bagian Humas Sekretariat DPRD Jawa Barat, kata Hermanto melakukan kerja sama (MoU) bersama media yang tentunya media yang berbadan hukum.
Menurutnya, bagian humas harus menyebarkan informasi kegiatan DPRD melalui media apa saja agar masyarakat mendapat informasi tentang DPRD. Ke depan Humas DPRD Jabar katanya juga menerapkan aplikasi e-aspirasi sehingga masyarakat kapanpun bisa menyampaikan aspirasi.
"Sekarang bagaimana cara menyebarkan informasi kegiatan DPRD melalui media apa saja. Tugas kita adalah menunjukan kepada masyarakat bahwa dewan itu bekerja," katanya.
Hermanto juga mengatakan Bagian Humas DPRD Jawa Barat juga menyebarkan informasi dan kegiatan penting DPRD kepada masyarakat melalui media sosial dan media digital megatron yang bisa langsung dilihat masyarakat.
Kasubag Informasi Publikasi dan Informasil DPRD Jawa Barat Ary Heriyanto mengutarakan, bidang humas harus membangun keakraban dengan dengan media, sebab media merupakan ujung tombak humas untuk penyebaran kegiatan dewan.
“Kita biasanya menggelar media gathering untuk mempererat hubungan dengan wartawan yang posko DPRD. Biasanya itu diadakan pada akhir tahun disitu kita berdiskusi. Kalau di rumah jabatan gubernur itu media gathering dua kali setahu, sebelum lebaran dan akhir tahun,” papar Ary.
"Kita juga membangun kerjasama dengan media dalam bentuk advertorial untuk media cetak, banned kalau online, kita juga bekerjasama dengan Tv dan radio,” pungkasnya.
Usai melakukan kunjungan ke DPRD Jawa Barat, rombongan dari Sekretariat DPRD Provinsi Jambi bersama Jurnalis , melanjutkan Kunker ke kantror Redaksi Media Pikiran Rakyat. Di sana romhongan diterima langsung oleh, Bidang Humas Pikiran Rakyat, Tanti Sitti Aisyah.
Reporter : Endang
Editor : Ansori
Peringati HUT KORPRI, Pemkot Gelar Upacara dan Berikan Berbagai Apresiasi