Radarjambi.co.id - KOTA JAMBI - Akhir pekan ini, pesta pergantian tahun akan digelar untuk menyambut 2019. Menjelang pergantian tahun, Plt Gubernur Jambi Fachrori Umar mengimbau warga Jambi tetap waspada.
"Saya mengimbau kepada warga tetap waspada. Tetap hati-hati," katanya.
Jika menemukan ada hal-hal yang mencurigakan dan di luar kebiasaan, Fachrori meminta, warga segera melapor kepada aparat keamanan. Sehingga berbagai gangguan kamtibmas dapat diantisipasi.
"Bila ada hal-hal yang mencurigakan, hal-hal yang dianggap tidak seperti kebiasaan, jangan diam dan mendiamkan. Tapi bersikap tanggap laporkan pada aparat pemerintah dan aparat keamanan sehingga kita bisa antisipasi," pesannya.
Pemprov Jambi bersama pihak kepolisian dan TNI telah melaksanakan apel bersama persiapan pengamanan natal tahun baru sebagai salah satu upaya menjaga kondusivitas saat perayaan natal dan malam tahun baru 2019 nanti. Pihaknya siap menyambut malam pergantian tahun dan tahun baru.
"Alhamdulillah keamanan perayaan natal di provinsi jambi berjalan dengan lancar, dan kita harap pergantian tahun nanti dapat berjalan aman dan tertib,"ucapnya.
Fachrori juga meminta aparat pemerintah dan keamanan meningkatkan intensitas pengamanan dan memastikan semua berjalan baik.
Reporter : E. Haryanto
Editor : Ansori
Pedagang Protes tak Dapat Lapak Relokasi Pedangang Pasar Talang Banjar
Mewakili Pj Wali Kota, Staf Ahli Moncar Tutup Diklat PKA Pemerintah Kota Jambi